MAMUJU, mekora.id – Pencarian 2 korban hilang kapal tenggelam Bigetron GT-6 di lepas pantai Sumare, perairan Tanjung Rangas Mamuju, hingga pencarian hari ke-7 masih nihil.
Korban bernama Ahmad (Laki-laki) dan Rusiani (Perempuan) hingga hari terakhir pencarian dinyatakan hilang oleh Tim Gabungan Basarnas, setelah operasi pencarian dinyatakan ditutup pada, Rabu, (27/12/2021) sore.
Kepala Basarnas Mamuju, Muh. Rizal mengatakan penutupan operasi SAR itu dihentikan setelah pencarian selama 7 hari telah mencapai puncak sesuai SOP.
“Sesuai dengan pelaksanaan operasi SAR bahwa pencarian paling lama dilakukan selama 7 hari. Setelah dilakukan briefing dengan semua pihak, korban dinyatakan hilang,” kata Muh. Rizal di Posko SAR.
Selama operasi pencarian, Tim Gabungan dari Basarnas Mamuju, Lanal Mamuju, Syahbandar, dan Polrairud Polda Sulbar, mengerahkan sebanyak 200 personil Gabungan.
Dalam kurun 7 hari pencarian, tim SAR gabungan mengitari areal seluas 800 Nautical Mil atau 1481,6 kilometer. SAR gabungan menggunakan 4 Kapal khusus dan dibantu 14 Kapal Nelayan.