Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
ADVERTORIALDAERAHNEWS

Masa Jabatan Hampir Selesai, Zudan Pilih Idul Fitri 2024 di Sulbar

×

Masa Jabatan Hampir Selesai, Zudan Pilih Idul Fitri 2024 di Sulbar

Sebarkan artikel ini
Zudan Arif Fakrulloh
Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar, Zudan Arif Fakrulloh, usai melakuan buka puasa bersama di Mamuju. (Foto : Mekora.id/Sugiarto)

MAMUJU, mekora.idPemprov Sulawesi Barat (Sulbar) mengadakan buka puasa dan silaturahmi bersama para kepala OPD dan insan pers se-Sulawesi Barat, di Halaman Masjid Baitul Anwar, pada Kamis (04/04/2024).

Momen itu juga jadi penanda kurang lebih 11 bulan, Zudan Arif Fakrulloh sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar dan akan berakhir pada 12 Mei 2024 mendatang. Setelah ia dilantik pada tanggal yang sama tahun 2023 lalu.

Dalam acara itu, Zudan mengaku, ingin menghabiskan idul fitri 2024 di Sulawesi Barat dan kali ini memilih tidak mudik.

“Untuk bapak/ibu yang tidak mudik, mari kita bersama-sama disini, bersama saya yang tidak mudik dan akan berlebaran disini,” kata Zudan dalam sambutannya, jelang berbuka puasa.

Baca juga :  Anggota DPRD Mamuju Dipolisikan Keturunan Raja, Buntut Dugaan Hina Gelar Uwe

Saat ditanya wartawan soal masa tugasnya sebagai Penjabat Gubernur Sulbar, Zudan mengatakan, tak ingin berandai-andai. Tetapi ia mengaku tidak menolak jika masih ditugaskan kembali memimpin Sulawesi Barat hingga Gubernur Definitif terpilih.

“”Saya ini kan staf ya, jadi kami serahkan kepada bapak Presiden dan Menteri Dalam Negeri, mau ditugaskan dimana. Mau diperintahkan pindah Provinsi lain atau ditarik dengan tugas yang baru saya ikut beliau,” ujarnya.

Meski begitu, ia menyebut akan lebih baik andai Penjabat Gubernur selalu bergantian agar pemikiran untuk membangun daerah lebih kaya.

“Kalau bisa bergantian, biar teman-teman eselon I bisa merasakan dan disini, tetapi sekali lagi saya taat dan ikut perintah,” ungkapnya.

Baca juga :  Pj Gubernur Sulbar Instruksikan ASN Jaga Netralitas di Pilkada Serentak 2024