Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Buron Korupsi Dana Desa, Kades Tanambuah Nasrullah Diberhentikan, Pj Mulai Bertugas

Buron Korupsi Dana Desa, Kades Tanambuah Nasrullah Diberhentikan, Pj Mulai Bertugas

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id — Pemerintah Kabupaten Mamuju resmi memberhentikan sementara Muhammad Nasrullah dari jabatannya sebagai Kepala Desa Tanambuah setelah tersandung kasus dugaan korupsi dan berstatus daftar pencarian orang (DPO). Kebijakan ini tertuang dalam Surat Keputusan Bupati Mamuju Nomor 094/3890/XII/2025 tertanggal 3 Desember 2025.

Melalui keputusan tersebut, Bupati Mamuju menonaktifkan Nasrullah sekaligus menunjuk pejabat dari unsur kecamatan, Andi Abraham Baso, sebagai Pelaksana Tugas (Pj) Kepala Desa Tanambuah. Andi mulai bertugas pada Sabtu (6/12/2025).

Kedatangan Pj Kades disambut hangat oleh warga Tanambuah. Mereka menilai keputusan pemberhentian tersebut menjadi angin segar setelah terjadi kekosongan kepemimpinan sejak Nasrullah ditetapkan sebagai tersangka.

“Keputusan Bupati ini kami tunggu-tunggu. Desa harus dipimpin orang yang dapat diajak bicara, bukan yang lari dari kewajiban hukum,” ujar tokoh masyarakat Tanambuah, Ambo.

Warga berharap kehadiran pemimpin baru membawa perubahan terutama dalam hal transparansi pengelolaan anggaran dan pemerataan pembangunan desa.

“Begitu SK keluar, kami langsung lega. Semoga ke depan tidak ada lagi masalah bantuan,” kata Muliana, salah satu warga.

Dalam sambutan perdananya, Andi Abraham Baso menegaskan fokus kerjanya selama memimpin Desa Tanambuah.

“Saya ditugaskan untuk memulihkan stabilitas, menertibkan administrasi, dan memastikan hak-hak masyarakat terpenuhi secara transparan dan akuntabel,” ujarnya.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kejurnas Dayung 2024

    Kejurnas Dayung 2024 Resmi Ditutup, Jabar Juara Umum, Tuan Rumah Sulbar Peringkat 5

    • calendar_month Jumat, 28 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 47
    • 2Komentar

     MAMUJU, mekora.id – Kejuaraan Nasional (Kejurnas) dayung 2024 tingkat pelajar di Sulawesi Barat (Sulbar), yang terpusat di Teluk Mamuju. Resmi di tutup, pada, Kamis (27/6/2024) sore. Kejurnas Dayung pelajar 2024 mulai 23-27 Juni 2024, yang memperebutkan 38 medali emas, 38 medali perunggu, dan 38 medali perunggu. Kejurnas itu, melombakan 18 nomor dari kategori canoeing dan […]

  • Hatta Kainang

    Hatta Kainang : Konsep Mamuju Baru dari Ado-Damris Jelas dan Terstruktur, Jika Pertanyakan Itu Lucu-lucuan

    • calendar_month Senin, 4 Nov 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 38
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Juru bicara pasangan calon nomor urut dua, Ado Mas’ud dan H. Damris, Hatta Kainang, menanggapi hasil debat pertama Pilkada Mamuju. Menurut Hatta, konsep “Mamuju Baru” yang ditawarkan Ado-Damris dalam perdebatan sangat jelas dan terstruktur. Ia menjelaskan bahwa “Mamuju Baru” adalah konsep pemerintahan yang melayani masyarakat, dengan kebijakan yang seimbang antara Bupati dan […]

  • Ketua HMI Badko Sulselbar

    HMI Badko Sulselbar Minta Tokoh-Tokoh Redam Gejolak Pergantian Pj Bupati Mamasa

    • calendar_month Minggu, 21 Jan 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 47
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Ketua HMI Badko Sulselbar, Muh. Ahyar, mengomentari persoalan pergantian Penjabat (Pj) Bupati Mamasa yang menimbulkan gelombang unjuk rasa beberapa pekan lalu. Menurut Ahyar, saat ini Pj hanyalah sebagai penyambung kepemimpinan. Untuk itu butuh butuh dukungan dari masyarakat, agar pelaksana kepemimpinan dapat berjalan baik serta keluar dari transisi hingga Pilkada nanti. “Tentu kita […]

  • Dugaan Intiidasi Petani Sawit Pasangkayu

    APSP Kecam Tindakan Represif Aparat ke Petani Sawit di Pasangkayu

    • calendar_month Minggu, 6 Jul 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 63
    • 4Komentar

    PASANGKAYU, Mekora.id – Asosiasi Petani Sawit Pasangkayu (APSP) melalui kuasa hukumnya, Hasri, mengecam keras tindakan represif aparat kepolisian, khususnya Polres Pasangkayu dan Brimob Polda Sulawesi Barat, dalam penanganan konflik agraria antara masyarakat dan perusahaan perkebunan sawit Grup PT Astra Agro Lestari (AAL), termasuk PT Letawa, PT Mamuang, dan PT Pasangkayu. Dalam pernyataannya, Sabtu, 5 Juli […]

  • Musrenbang RKPD Mamuju di Papalang

    Bupati Mamuju Sebut Pendidikan dan Kesehatan Jadi Perhatian Pokok di Musrenbang RKPD

    • calendar_month Kamis, 25 Jan 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 27
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi kembali mengatakan, akan mendukung pengembangan sektor pendidikan dan kesehatan dalam program kerjanya. Hal itu disampaikan saat menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Mamuju Tahun 2025, di Papalang, Kamis, (25/1/2024). “Kami berkomitmen untuk meningkatkan aksesibilitas dan kualitas pendidikan serta pelayanan kesehatan di wilayah ini,” […]

  • Wakil Gubernur Sulbar

    Wagub Sulbar Pertimbangkan Gembleng ASN dengan Baris-berbaris : Untuk Disiplin

    • calendar_month Kamis, 10 Apr 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 28
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) sedang mempertimbangkan untuk memberi latihan baris-berbaris pada Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal itu diungkapkan oleh Wakil Gubernur Sulbar, Salim S. Mengga, usai memimpin apel bersama pasca libur lebaran, Selasa, (8/4/2025) kemarin. Menurutnya, baris-berbaris para ASN Pemprov Sulbar perlu diperbaiki. Hal itu juga untuk meningkatkan disiplin di lingkup […]

expand_less