Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » DAERAH » Mamuju » Soal Polemik Maskot KPU Mamuju, GMNI Sebut Ancam Citra Pilkada Jika Tak Diselesaikan

Soal Polemik Maskot KPU Mamuju, GMNI Sebut Ancam Citra Pilkada Jika Tak Diselesaikan

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Jumat, 7 Jun 2024
  • comment 2 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, mekora.id – Polemik pemenang sayembara maskot Pilkada 2024 di KPU Mamuju yang diduga hasil plagiat dan copotan gambar vector di internet, dikomentari Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Mamuju.

Ketua DPC GMNI Mamuju, Adam Jauri mengatakan, polemik pemenang maskot 2024 itu telah mencoreng nama KPU Mamuju sebagai penyelenggara Pilkada serentak November 2024 mendatang. Terlebih kata Adam, maskot sebagai citra dan membawa pesan Pilkada harusnya benar-benar diperhatikan.

Untuk itu Aktivis Hukum ini menyayangkan pihak KPU Mamuju dan dewan juri yang tidak cermat dalam memilih karya para peserta.

“Maskot ini kan akan jadi citra untuk mengkampanyekan Pilkada yang aman dan damai, tetapi rasa-rasanya dari maskot saja sudah gaduh. Ini jadi rapor merah terutama untuk KPU Mamuju bagaimana bisa melaksanakan Pilkada damai,” kata Adam, Jumat, (7/6/2024).

Untuk itu, dia mendesak KPU Mamuju segera melakukan audit dan menyelesaikan masalah tersebut. Terutama memberikan pertanggung jawaban pada publik.

“Semua hasil pemenang perlu di audit, terutama juara 1 dan 2 nya. Jadi pertanyaan publik kenapa setelah banyak sorotan maskot itu menghilang?,” ungkapnya.

Sebelumya, Maskot “Si Maju” diumumkan sebagai pemenang sayembara oleh KPU Mamuju 2024 pada 01 Juni 2024 lalu. Burung rangkong hasil karya Rian Hidayat pun lantas ramai disorot sejumlah desain grafis.

Pemenang maskot 2024 KPU Mamuju itu dinilai para desainer grafis identik hingga 90 persen dengan gambar vektor di internet.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bamus DPRD Sulbar

    Bamus DPRD Sulbar Gelar Rapat Bahas Penyusunan Renja Tahun 2025

    • calendar_month Kamis, 30 Jan 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 3
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar rapat dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja (Renja) DPRD Sulbar Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulbar pada Kamis, (30/2/2025). Rapat tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Sulbar, St. Suraidah Suhardi dan Munandar Wijaya. Turut hadir dalam pertemuan […]

  • Tenaga Kontra kecewa ke Bupati Mamuju

    Sempat Dikabarkan Keluar Daerah, Bupati Mamuju Tenyata di Rujab, Massa Aksi : Kita Dibohongi

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 6
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Ratusan tenaga kontrak dari sektor kesehatan dan pendidikan Kabupaten Mamuju harus menelan pil pahit saat menyuarakan aspirasi mereka pada Senin (15/9/2025). Sejak pagi, massa telah mendatangi Kantor Bupati Mamuju dengan harapan bisa berdialog langsung dengan Bupati Sutinah Suhardi. Namun, kabar yang beredar membuat langkah mereka terhambat. Awalnya, pejabat Pemkab menyebut bahwa Bupati […]

  • Open house Pj Gubernur Sulbar

    Open House Pj Gubernur Sulbar, Ketua DPRD Hingga Para Bupati Hadir

    • calendar_month Jumat, 12 Apr 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 2
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Pejabat (Pj) Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Zudan Arif Fakrulloh, menggelar open house di hari raya idul fitri 1445 hijriah. Open house Pj Gubernur Sulbar di hari kedua itu, nampak dihadiri oleh para pejabat dari berbagai instansi, termasuk Ketua DPRD Sulbar, Suraidah Suhardi, Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi, Pj Bupati Mamasa, Muhammad Zain, dan […]

  • Mobil Mantan Bupati Mamasa Kecelakaan

    Rem Blong, Mobil Mantan Bupati Mamasa Ramlan Badawi Kecelakaan di Kalukku

    • calendar_month Rabu, 27 Sep 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 10
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Mantan Bupati Mamasa, Ramlan Badawi, mengalami kecelakaan tunggal di Jalur Dua Jalan Trans Sulawesi, Lombang-lombang, Kelurahan Sinyonyoi, Kecamatan Kalukku, Mamuju, Sulawesi Barat, pada Rabu (27/09/2023). Mobil yang dikendarai oleh Mantan Bupati Mamasa tersebut mengalami rem blong, sehingga kehilangan kendali dan menabrak tiang rambu-rambu lalu lintas. Akibatnya, minibus tersebut terbalik dan keluar dari […]

  • Sejumlah penari di Makam PYM I Manyambungi Todilaling Balanipa.

    Paguyuban Bimantara Balanipa Mandar Kecam Tarian di Atas Makam PYM I Manyambungi Todilaling

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 44
    • 0Komentar

    TINAMBUNG, Mekora.id — Yayasan Biya Yang Mulia I Manyambungi Todilaling Arajang Balanipa Mandar (Bimantara Balanipa Mandar) mengecam aksi sejumlah remaja yang menari di atas makam Puang Yang Mulia (PYM) I Manyambungi Todilaling di Desa Napo, Kecamatan Limboro, Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Aksi tersebut viral setelah diunggah oleh akun Facebook Pesona Mandar, dan disaksikan ribuan pengguna […]

  • Hujan Lebat Sebabkan Banjir di Sejumlah Titik di Kota Mamuju

    Hujan Lebat Sebabkan Banjir di Sejumlah Titik di Kota Mamuju

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Beye
    • visibility 2
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kota Mamuju, menyebabkan terjadinya banjir di sejumlah titik dalam kota Mamuju. Peristiwa ini terjadi pada Senin (6/10/2025) sore. Berdasarkan laporan Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mamuju, hujan mulai turun sekitar pukul 15.30 WITA dan berlangsung selama beberapa jam, sehingga […]

expand_less