Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Lewat Workshop Inovasi Daerah, Bontang Siapkan Transformasi Menuju Kota Kompetitif

Lewat Workshop Inovasi Daerah, Bontang Siapkan Transformasi Menuju Kota Kompetitif

  • account_circle zul
  • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Mekora.id – Komitmen mewujudkan Kota Bontang yang lebih maju, sejahtera, dan berkelanjutan kembali ditegaskan melalui penyelenggaraan “Workshop Inovasi Daerah Kota Bontang Tahun 2025”. Kegiatan yang diinisiasi Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bapperida) ini resmi dibuka oleh Wakil Wali Kota Bontang, Agus Haris, mewakili Wali Kota, Selasa (29/7/2025) pagi di Auditorium Taman 3D, Jalan Awang Long.

Mengusung tema “Bersinergi dalam Inovasi Mewujudkan Kota Bontang yang Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan”, acara ini menghadirkan sejumlah narasumber nasional dari Kementerian Dalam Negeri RI, di antaranya Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri, Dr. Yusharto Huntoyungo, serta Kepala Pusat Strategi Kebijakan Pengembangan SDM, Digitalisasi dan Inovasi Pemerintahan, Dr. Drs. Akbar Ali, bersama Aldo Harjunanto. Turut hadir Plt Kepala Bapperida Bontang, Sony Suwito, jajaran perangkat daerah, serta peserta dari berbagai OPD.

Dalam sambutannya, Wawali Agus Haris menegaskan pentingnya budaya inovasi di setiap sektor pelayanan publik. Menurutnya, kreativitas dan terobosan baru menjadi kunci menjawab tantangan pembangunan Bontang, mulai dari isu lingkungan, infrastruktur, hingga ketergantungan sektor migas.

“Pemerintah Kota Bontang mendukung penuh implementasi komitmen “1 OPD 5 Inovasi” setiap tahunnya. Ini bukan sekadar target angka, tetapi komitmen untuk menghadirkan pelayanan publik yang berdampak nyata,” tegas Agus Haris.

Sebagai dasar hukum, Pemkot telah menetapkan Perda Nomor 5 Tahun 2023 tentang Inovasi Daerah. Regulasi ini mendorong ASN dan perangkat daerah bekerja lebih inovatif dan kolaboratif dengan seluruh pemangku kepentingan.

Kabar menggembirakan juga datang dari Kemendagri. Berdasarkan hasil rekapitulasi Indeks Inovasi Daerah 2024, Kota Bontang berhasil meraih predikat “Sangat Inovatif” dan menjadi salah satu daerah terbaik se-Kalimantan Timur.

Melalui workshop ini, Pemkot Bontang berharap lahirnya ekosistem inovasi yang semakin kuat, mampu menjawab kebutuhan masyarakat secara efektif, sekaligus mempercepat transformasi Bontang menuju kota yang lebih kompetitif di tingkat nasional maupun global.

  • Penulis: zul

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jembatan Leling putus

    Dampak Jembatan Leling Putus, Tiga Desa di Mamuju Terisolir

    • calendar_month Jumat, 8 Nov 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 9
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – 17 hari pasca jembatan di Desa Leling, Kecamatan Tommo, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, putus, Tiga (3) Desa di laporkan terisolir dan kesulitan melakukan mobilitas. Padahal menurut warga, jembatan itu merupakan akses satu-satunya yang menghubungkan tiga Desa. Akibatnya, aktivitas warga di Desa Leling Barat, Leling Induk, dan Sanadana kini terganggu. “Akses ini satu-satunya […]

  • FGD Keesejahteraan Sosial DPRD Sulbar

    Gandeng Unhas, Sekretariat DPRD Sulbar Gelar FGD Penyusunan Naskah Akademik Kesejahteraan Sosial

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 3
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Sekretariat DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Focus Group Discussion (FGD) penyusunan Naskah Akademik tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial, bekerja sama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Hasanuddin, di Aula Hotel Quint Park Mamuju, Sabtu (20/9/2025). Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Ketua DPRD Sulbar, Munandar Wijaya, didampingi Wakil Ketua Bapemperda, Mulyadi […]

  • Paskibraka Sulbar 2025

    69 Calon Paskibraka Sulbar Jalani Karantina Jelang HUT RI ke-80

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 3
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Sebanyak 69 calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) resmi memasuki masa pemusatan pembinaan dan pelatihan sejak Minggu, 3 Agustus 2025. Mereka terdiri dari 24 peserta putri dan 45 peserta putra, yang akan menjalani masa karantina hingga 18 Agustus 2025 mendatang. Pemusatan pembinaan ini menjadi bagian penting dalam […]

  • Evakuasi 2 Pendaki Gandang Dewata

    2 Pendaki Gandang Dewata Ditemukan Selamat, Kini Dalam Evakuasi

    • calendar_month Selasa, 15 Okt 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 6
    • 0Komentar

    MAMASA, Mekora.id – Dua orang pendaki gunung Gandang Dewata yang mengalami trouble di jalur pulang, berhasil di temukan selamat dan dalam keadaan sehat di pos 6. Dua korban itu di temukan kurang lebih pukul 18.30 WITA, Minggu, (13/10/2024) kemarin. Menurut informasi dari Basarnas dan BPBD Mamasa, saat ini kedua korban kini telah di evakuasi menuju […]

  • mayat di Botteng Mamuju

    Klarifikasi Keluarga Korban Meninggal Dunia di Teras Masjid Botteng : Bukan Pergi Mencari Pekerjaan

    • calendar_month Minggu, 18 Mei 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 9
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Korban (RH) yang meninggal dunia di Teras Masjid Botteng, Sabtu kemarin berniat menghadiri acara aqiqah sang cucu. Bukan untuk mencari pekerjaan seperti yang diberitakan sebelumnya. Hal itu di konfirmasi langsung, oleh pihak anak korban. Ia menyebut pemberitaan yang menyebut ayahnya pernah dioperasi usus buntu dan berangkat mencari pekerjaan tidaklah benar. “Bapak saya […]

  • Abdul Halim dan Pj Gubernu Bahtiar

    RPJPD Sulbar 2025-2045 Disepakati, Abdul Halim : Ini Jadi Kitab Pembangunan Sulbar 20 Kedepan

    • calendar_month Rabu, 24 Jul 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 10
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Wakil Ketua II DPRD Sulawesi Barat (Sulbar), Abdul Halim, pimpin rapat paripurna bersama Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin, dalam pembahasan dan pengesahan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Sulbar 2025-2045di Kantor Sementara DPRD  Sulbar, Senin (22/7/2024) malam. Wakil Ketua DPRD Sulbar, Abdul Halim, menyampaikan, DPRD Sulbar dapat […]

expand_less