Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » DAERAH » Sulawesi Barat » Intip Karir Politik Abdul Halim, Wakil Ketua DPRD Sulbar Bukan Dari Darah Pejabat

Intip Karir Politik Abdul Halim, Wakil Ketua DPRD Sulbar Bukan Dari Darah Pejabat

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Rabu, 30 Okt 2024
  • comment 1 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id – Abdul Halim, resmi dilantik jadi Wakil Ketua DPRD Sulbar periode 2024-2029. Ia menjadi salah satu dari empat unsur pimpinan bersama Ketua DPRD Amalia Fitri, Wakil Ketua Suraidah Suhardi, dan Wakil Ketua II, Munandar Wijaya.

Menariknya, Politikus PDI Perjuangan kelahiran Wonomulyo 1979 itu satu-satunya Pimpinan DPRD Sulbar periode 2024-2029 yang bukan anak Bupati ataupun Mantan Bupati.

Karier politik Abdul Halim dirintis dari keluarga biasa-biasa saja, awalnya ia menjadi Anggota DPRD di Kabupaten Polewali Mandar, periode 2009-2014. Saat itu dorongan kuat dari para pendukung membuatnya maju dan duduk sebagai Anggota Dewan periode 2014-2019.

Pada periode berikutnya Abdul Halim kembali terpilih periode 2019-2024, ia dipercaya oleh PDI Perjuangan menduduki kursi Wakil Ketua II setelah partai Banteng itu memperoleh enam kursi dari 45 Anggota DPRD Sulbar.

Dekat dengan konstituen dan gaya berpolitik yang merakyat, Abdul Halim kembali terpilih melalui Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Polman A dengan perolehan 10.621 suara. Raihan itu membuatnya menjadi peraih suara individu terbanyak dari 8 Anggota terpilih lainnya.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Haris Halim Sinreng Divonis Bebas

    Terdawak Dugaan Ijazah Palsu Haris Halim Sinreng Divonis Bebas

    • calendar_month Rabu, 25 Des 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 30
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Terdakwa kasus ijazah palsu di Pilkada Mamuju Tengah (Mateng), Haris Halim Sinreng, divonis bebas oleh Majelis Hakim di Pengadilan Negeri (PN) Mamuju, pada Selasa, (24/12/2024) sore kemarin. Haris dinyatakan tidak terbukti bersalah oleh Majelis Hakim yang dipimpin oleh Muhajir, setelah diseret ke Pengadilan Negeri Mamuju atas dugaan menggunakan ijazah palsu pencalonannya sebagai Calon […]

  • Pasien ditandu meninggal dunia

    Sempat Viral, Pasien Ditandu 27 Kilometer di Kalumpang Meninggal Dunia

    • calendar_month Kamis, 12 Des 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 29
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Pasien ditandu sejauh 27 kilometer, Jeri (21) warga Desa Lasa, Kecamatan Kalumpang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) yang sempat viral meninggal dunia. Korban menghembuskan nafas terakhir, pada Kamis, (12/12/2024) dini hari, pukul 00.30 WITA. Pasien ditandu yang meninggal dunia itu disebut kakak kandung korban, Jemi, saat dalam perjalanan untuk dirujuk dari RS […]

  • Dit Narkoba Polda Sulbar

    Dalam 2 Pekan, 29 Tersangka Pengguna Narkoba di Sulbar Berhasil Dibekuk Polisi

    • calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 17
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Delapan orang tersangka pengguna narkoba jenis sabu-sabu kembali dibekuk polisi, para tersangka diamankan di tempat berbeda selama operasi antik marano sejak 1-14 Maret 2024 lalu. Direktur Narkoba Polda Sulbar, Kombes Pol Cristian Rony Putra mengatakan, lima diantara delapan tersangka merupakan target operasi (TO) polisi, sedang tiga lainnya bukan target operasi. “Target selama […]

  • Tabung gas di Mamuju Langkah

    Elpiji 3 Kg di Mamuju Langka, Tembus 30 Ribu Per Tabung

    • calendar_month Rabu, 12 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 25
    • 4Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Elpiji 3 Kg (Kilogram) di Mamuju, Sulawesi Barat, kini sedang langkah dan sulit didapatkan. Akibat kelangkaan tabung hijau itu, warga terpaksa berebut dan mengantri pada sejumlah agen dan penjual untuk mendapatkan tabung 3 kg itu. Salah satu konsumen, Fajar mengatakan, kelangkaan tabung 3 kg itu telah ia rasakan sejak sepekan terakhir. Bahkan […]

  • Siluet Lelaki Kampung Meniti Karir ‘Seragam Cokelat’

    Siluet Lelaki Kampung Meniti Karir ‘Seragam Cokelat’

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Dua anak lelaki bersaudara dari kampung Salubua berjuang hidup hingga jadi polisi MAMUJU, Mekora.id – Warga kampung jauh itu membangun rumah di bawah kaki bukit. Di kampung itu nyaris tak ada daratan yang memadai untuk dijadikan pemukiman. Tapi meski seolah tersampir di lereng perbukitan, kini 50 Kepala Keluarga (KK) tetap hidup rukun, tenteram di antara […]

  • Korupsi DPRD Mamuju

    Babak Baru Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas Fiktif di DPRD Mamuju, Jaksa Kantongi Nama Calon Tersangka

    • calendar_month Selasa, 3 Des 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 16
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Dugaan korupsi massal pada perjalanan dinas fiktif di DPRD Kabupaten Mamuju tampaknya akan memasuki babak baru. Hal itu setelah Kejaksaan Negeri (Kejari) Mamuju menyebut akan mengembangkan kasus ini. Kepala Kejari Mamuju, Raharjo Yusuf Wibisono, bahkan mengatakan telah mengantongi nama tersangka dalam dugaan korupsi perjalanan dinas fiktif di DPRD Kabupaten Mamuju. “Saat ini […]

expand_less