Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Kominfo-TVRI Sulbar Bertemu, Dialog Panca Daya Kembali Mengudara

Kominfo-TVRI Sulbar Bertemu, Dialog Panca Daya Kembali Mengudara

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month 3 jam yang lalu
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id — Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat memperkuat sinergi dengan TVRI Sulbar dalam penyebarluasan informasi pembangunan daerah. Hal itu mengemuka dalam audiensi antara Pemprov Sulbar dan manajemen TVRI Sulbar yang berlangsung di ruang kerja Sekretaris Provinsi Sulbar, Rabu (14/1/2026).

Audiensi tersebut dihadiri Sekprov Sulbar Junda Maulana yang didampingi Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Sulbar Muhammad Ridwan Djafar bersama Kepala Bidang Komunikasi Publik dan Media (KPM) Dian Afrianty. Sementara dari TVRI Sulbar hadir Kepala Stasiun Mahyar.

Pertemuan itu membahas penguatan kerja sama strategis antara Pemprov Sulbar dan TVRI Sulbar, khususnya dalam penyampaian informasi pembangunan agar lebih luas dan mudah diakses masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Pemprov Sulbar juga menyampaikan apresiasi atas kepemilikan hak siar Piala Dunia oleh TVRI. Tayangan tersebut dinilai menjadi hiburan edukatif yang dapat diakses secara gratis dan merata oleh masyarakat, termasuk di wilayah Sulawesi Barat.

Selain itu, audiensi turut membahas rencana menghidupkan kembali program Dialog Panca Daya yang akan disiarkan oleh TVRI Sulbar. Program ini merupakan kelanjutan dari kerja sama sebelumnya, dengan konsep penyajian yang lebih fokus melalui penentuan tema spesifik serta narasumber yang disesuaikan dengan isu strategis.

Kepala Dinas Kominfo Sulbar, Muhammad Ridwan Djafar, menegaskan bahwa Dialog Panca Daya memiliki peran penting sebagai jembatan komunikasi antara pemerintah dan masyarakat.

“Dialog Panca Daya diharapkan menjadi ruang komunikasi yang efektif antara pemerintah dan masyarakat. Dengan tema yang lebih fokus dan narasumber yang relevan, arah kebijakan dan program prioritas Pemprov Sulbar bisa disampaikan secara utuh,” ujar Ridwan.

Ia menambahkan, ke depan Gubernur, Wakil Gubernur, Sekretaris Daerah, hingga pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) akan dilibatkan sebagai narasumber agar masyarakat memperoleh informasi langsung dari para pengambil kebijakan.

Melalui kolaborasi ini, Pemprov Sulbar berharap TVRI Sulbar terus menjadi mitra strategis dalam mendukung keterbukaan informasi publik serta memperluas jangkauan penyampaian visi dan program pembangunan daerah ke seluruh masyarakat Sulawesi Barat.

  • Penulis: mekora.id

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • PA GMNI Sulteng dan Sulbar Dilantik

    PA GMNI Sulteng dan Sulbar Dilantik, Arief Hidayat : Teladani Pendiri Bangsa

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 16
    • 0Komentar

    PALU, Mekora.id – Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI) resmi melantik pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) dan Sulawesi Barat (Sulbar) periode 2025–2030. Pelantikan berlangsung di Hotel Best Western Plus Coco Palu, Sabtu (13/9/2025) malam, dipimpin langsung oleh Ketua Umum PA GMNI, Prof. Dr. Arief Hidayat, S.H., M.S. Prof. Arief […]

  • Terdakwa Ijazah Palsu Mamuju Tengah (Mateng)

    Terdakwa Ijazah Palsu Eks Cabup Mateng Segera Dieksekusi Penjara

    • calendar_month Rabu, 15 Jan 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 31
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Pasca dijatuhi vonis tiga tahun penjara oleh Pengadilan Tinggi (PT) Sulawesi Barat (Sulbar), terdakwa kasus ijazah palsu, eks Calon Bupati (Cabup) Mamuju Tengah (Mateng), Haris Haris Halim Sinreng, mangkir dari panggilan jaksa untuk dieksekusi masuk ke dalam Rutan Mamuju Kelas II B. Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Mamuju, Raharjo Yusuf Wibisono, mangkirnya terdakwa […]

  • Anwar Adnan Saleh orasi politik di Kampanye PHS-Enny

    Mantan Gubernur Sulbar Anwar Adnan Saleh Berorasi di Kampanye PHS-Enny, Kobarkan Kembali Pembangunan Ngebut

    • calendar_month Jumat, 15 Nov 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 19
    • 2Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Mantan Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Anwar Adnan Saleh (AAS) melakukan orasi politik dalam kampanye akbar pasangan calon nomor urut 4 (empat) Pilkada Sulbar,  Prof. Husain Syam dan Enny Anggraeni (PHS-Enny) di Pantai Manakarra, Mamuju, Jumat, (15/11/2024). Saat berorasi politik, Gubernur Sulawesi Barat periode 2006-2016 itu mengatakan, telah menitip lanjutan pembangunan yang dirintis […]

  • total token listrik diskon 50 persen

    Berapa Total Token Listrik Diskon 50 Persen yang Bisa Diisi Perbulan?

    • calendar_month Jumat, 3 Jan 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 66
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Mulai 01 Januari 2024, PT PLN (Persero) memastikan paket ekonomi stimulan yakni tarif listrik diskon 50 persen telah dapat dinikmati. Pemberlakuan itu untuk pelanggan kategori R alias pengguna Rumah Tangga selama dua bulan hingga Februari 2025. Manager PLN UP3 Mamuju, Manihar Hutajulu, menuturkan pelanggan yang masuk sebagai kategori R dengan daya 2200 […]

  • Jokowi resmikan Rekontruksi Gempa di Sulbar

    Presiden Jokowi Resmikan 147 Bangunan Rehabilitas Pasca Gempa di Sulbar

    • calendar_month Selasa, 23 Apr 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 18
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Presiden Joko Widodo meresmikan sebanyak 147 bangunan rehabilitasi dan rekonstruksi di Sulawesi Barat (Sulbar) yang terdampak gempa bumi 15 Januari 2021 lalu. Pemerintah pusat menggelontorkan anggaran untuk keseluruhan bangunan itu senilai Rp1,031 triliun. Proyek ini meliputi rehabilitasi 47 bangunan perkantoran, 29 fasilitas kesehatan, 43 fasilitas pendidikan termasuk di SMK 1 Rangas, 1 […]

  • Gubernur Sulbar, Suhardi Duka

    Gubernur Sulbar Janji Alokasikan Rp50 Miliar untuk Kabupaten Mamuju di 2026

    • calendar_month Kamis, 17 Apr 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 14
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka (SDK), berkomitmen mengalokasikan minimal Rp50 miliar untuk Kabupaten Mamuju pada tahun anggaran 2026. Hal tersebut disampaikan saat menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Mamuju 2026, yang berlangsung di Aula Lantai 3 Kantor Bupati Mamuju, Kamis, 17 April 2025. Dalam forum tersebut, […]

expand_less