Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Usai di Kejagung, Kini Dugaan Korupsi Puluhan Triliun Grup Astra Agro Lestari Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Usai di Kejagung, Kini Dugaan Korupsi Puluhan Triliun Grup Astra Agro Lestari Dilaporkan ke Bareskrim Polri

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Sabtu, 5 Jul 2025
  • comment 2 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

JAKARTA, Mekora.id – Tiga anak perusahaan Astra Agro Lestari yakni PT Letawa, PT Mamuang, dan PT Pasangkayu, yang sebelumnya di laporkan ke Kejaksaan Agung, kembali dilaporkan oleh Asosiasi Petani Sawit Pasangkayu (APSP) ke Bareskrim Polri.

Laporan itu dilayangkan pada Kamis, 3 Juli 2025, ke dua direktorat utama yakni Direktorat Tindak Pidana Tertentu (Dittipidter) dan Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipikor). Tiga perusahaan yang dilaporkan adalah PT Letawa, PT Mamuang, dan PT Pasangkayu.

“Kami telah menyerahkan bukti kuat bahwa ketiga perusahaan tersebut beroperasi di luar izin sah, abai terhadap kewajiban kemitraan plasma, dan patut diduga terlibat gratifikasi dalam penanganan hukum tingkat daerah,” ujar Hasri, S.H., M.H., Managing Partner HJ BINTANG & PARTNERS, dalam konferensi pers usai pelaporan di Mabes Polri.

Laporan di Polda Sulbar Mental

Sebelumnya, APSP telah melaporkan PT Letawa ke Ditreskrimsus Polda Sulbar sejak Mei 2025 atas dugaan pelanggaran Pasal 55 dan 107 UU No. 39 Tahun 2014 tentang Perkebunan. Namun, penyelidikan dihentikan secara sepihak oleh penyidik tanpa penjelasan memadai.

“Kami heran, laporan warga yang disertai bukti lengkap dihentikan begitu saja. Sementara laporan perusahaan terhadap warga justru diproses cepat. Ini cacat prosedur dan mencederai keadilan,” tegas Hasri.

Tim hukum APSP juga telah mengirimkan surat keberatan terhadap SP2HP tersebut, namun tak mendapat respons dari pihak kepolisian.

Minta Bareskrim Ambil Alih dan Lakukan Supervisi

Atas dasar tersebut, APSP secara resmi meminta Bareskrim Polri mengambil alih seluruh penanganan perkara serta membuka kembali laporan yang dinilai dihentikan secara tidak wajar. Dalam laporan bernomor 055/HJ-B&P/VII/2025, kuasa hukum melampirkan dokumen-dokumen penting:

  • Salinan laporan polisi dan SP2HP dari Polda Sulbar
  • Legalitas perusahaan dan peta HGU/IUP
  • Bukti perambahan kawasan hutan
  • Pelanggaran plasma dan CSR
  • Dugaan gratifikasi kepada aparat penegak hukum

Diduga Langgar UU Perkebunan, Tipikor, dan Putusan Mahkamah Konstitusi

Menurut Hasri, laporan ini tidak semata soal pelanggaran administrasi, tetapi sudah menyentuh unsur tindak pidana korupsi, sebagaimana diatur dalam UU No. 31 Tahun 1999 jo. UU No. 20 Tahun 2001. Selain itu, laporan juga merujuk pada:

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Syarifah Asia Mahasiswi Asal Sulbar Curi Perhatian Usai Tanyakan Dua Hal Sensitif Pada Ganjar Pranowo

    Syarifah Asia Mahasiswi Asal Sulbar Curi Perhatian Usai Tanyakan Dua Hal Sensitif Pada Ganjar Pranowo

    • calendar_month Kamis, 21 Sep 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 28
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Syarifah Asia S Husain Alqadri (20) Mahasiswa STIE Pariwisata API Yogyakarta Asal Pambusuang, Kecamatan Balanipa, Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Sukses menjadi perhatian dalam acara Mata Najwa, Selasa (19/09/2023). Syarifah Asia mahasiswi semester 7 itu, viral di media sosial setelah memberi dua pertanyaan pada Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo. Dalam acara 3 Bacapres […]

  • Pemkot Bontang Tegaskan Komitmen Percepatan Penurunan Stunting di Seminar Nasional UMKT

    Pemkot Bontang Tegaskan Komitmen Percepatan Penurunan Stunting di Seminar Nasional UMKT

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle zul
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Mekora.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang kembali menegaskan komitmennya dalam percepatan penurunan stunting. Hal ini disampaikan Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, saat menjadi narasumber dalam Seminar Nasional Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT), di Auditorium Gedung E UMKT Samarinda, Rabu (20/8/2025). Seminar yang mengusung tema “Strategi Promotif & Preventif dalam Penurunan Stunting, Pendekatan Berbasis […]

  • DPRD Jeneponto ke Sulbar

    DPRD Sulbar Terima Kunjungan DPRD Kabupaten Jeneponto

    • calendar_month Kamis, 7 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 12
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) menerima kunjungan kerja Komisi IV DPRD Kababupaten Jeneponto. Kunjungan itu dalam rangka Konsultasi dan Koordinasi terkait mekanisme Pembahasan Pertanggungjawaban APBD Tahun 2024. Rombongan diterima di ruang paripurna DPRD Sulbar, pada Kamis, (07/03/2024). Rombongan yang berjumlah 13 Orang ini di Koordinir langsung oleh Ketua Komisi IV DPRD Kab. Jeneponto […]

  • Panja DPRD Sulbar di Mamasa

    DPRD Sulbar Lakukan Kunjungan Kerja di Mamasa

    • calendar_month Senin, 1 Apr 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 14
    • 2Komentar

    MAMASA, mekora.id – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) yang tergabung dalam Panitia Kerja (Panja) Evaluasi LKPJ Gubernur Sulbar melakukan kunjungan kerja ke SMA Negeri 1 Mamasa. Senin, (1/4/2024). Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPRD Sulbar, Suraidah Suhardi, dan Anggota DPRD Sulbar yang tergabung dalam panitia kerja, diantaranya, H. Sudirman, Hatta Kainang, Ebsan, Bonggalangi, Ruslan dan […]

  • KOMISI I DPRD Wajo ke Sulbar

    DPRD Sulbar Terima Konsultasi Pansus I DPRD Wajo Bahas Pembentukan Produk Hukum Basis Elektronik

    • calendar_month Jumat, 3 Mei 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 13
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) menyambut kedatangan Pansus I DPRD Kabupaten Wajo dalam rangka berdiskusi mengenai penerapan pembentukan produk hukum daerah berbasis elektronik. Mamuju, Kamis, (2/5/24). Rombongan ini di Koordinir oleh Junaidi Muhammad selaku ketua Pansus I DPRD Kab. Wajo dan diterima langsung oleh wakil ketua DPRD Sulbar, Usman Suhuriah, dan beberapa anggota […]

  • Gema Difabel Sulbar

    Gema Difabel Sulbar Buat Bazar Pelayanan Dasar di Hari Disabilitas Sedunia

    • calendar_month Kamis, 14 Des 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 21
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Menyambut hari disabilitas internasional 2023, Gema (Gerakan Mandiri) Difabel Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan sejumlah event. Ketua Gema Difabel Sulbar, Shafaruddim Syam mengatakan, mereka membuat layanan bazar mulai pengecekan data kependudukan, layanan kesehatan, izin usaha, hingga layanan BPJS Kesehatan. Event ini digelar di dua titik berbeda, satu di Pulau Karampuang dan satu lagi […]

expand_less