Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Merajut Merah Putih, Merangkai Semangat Bontang

Merajut Merah Putih, Merangkai Semangat Bontang

  • account_circle zul
  • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Mekora.id – Benang demi benang ditarik, simpul demi simpul dikaitkan. Di Auditorium Taman 3D, Senin sore (1/9/2025), suara riuh tawa anggota Pramuka bercampur dengan kesungguhan tangan-tangan muda yang tengah merajut kain raksasa berwarna merah dan putih.

Di tengah lingkaran itu, Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, ikut duduk bersama. Tak ada jarak dengan para Laskar Garuda. Ia memegang ujung kain, membantu menguatkan simpul, sambil sesekali memberi semangat.

“Alhamdulillah, hari ini kita bisa bersama-sama merajut Merah Putih dengan ukuran yang luar biasa besar. Ini bukan sekadar bendera, tapi pengingat pengorbanan pahlawan kita,” ucap Neni dengan mata berbinar.

Ukuran bendera 80 x 26 meter memang sarat makna. Angka 80 melambangkan usia kemerdekaan Indonesia, sementara angka 26 adalah usia Kota Bontang. Dua angka yang disatukan dalam rentangan kain raksasa, seakan menegaskan perjalanan bangsa dan kota ini yang terus beriringan.

Bukan hanya simbol, perajutan ini adalah perayaan kebersamaan. Dari Sekda Aji Erlynawati, Ketua Kwarcab Pramuka Budi Supriyanto, hingga ratusan Pramuka yang datang, semua larut dalam semangat yang sama.

Bendera Merah Putih itu kelak akan dibentangkan di Stadion Bessai Berinta pada 15 September 2025, bertepatan dengan Hari Pramuka ke-64. Namun jauh sebelum bendera itu terentang, semangatnya sudah lebih dulu membentang di hati warga yang ikut merajutnya.

“Momentum ini mari kita jadikan pengingat untuk terus membantu pemerintah, sesuai profesi dan kemampuan kita,” pesan Wali Kota.

  • Penulis: zul

Rekomendasi Untuk Anda

  • Munawir Arafat Maju KONI Mamuju

    Muda dan Energik, Munawwir Arafat Siap Maju di Pemilihan Ketua KONI Mamuju 2025–2029

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 1
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Anggota DPRD Kabupaten Mamuju, Munawwir Arafat, memastikan diri bakal maju dalam kontestasi pemilihan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Mamuju periode 2025–2029. Keseriusan itu ditunjukkan dengan pengambilan formulir pendaftaran oleh Liaison Officer (LO) Munawwir, Muh Rusdi Nurhadi, di Sekretariat Penjaringan KONI yang berlokasi di Stadion Manakarra Mamuju, Minggu (28/9/2025). Rusdi […]

  • Kajari Bontang Resmi Berganti, Wali Kota Sampaikan Apresiasi dan Harapan Baru

    Kajari Bontang Resmi Berganti, Wali Kota Sampaikan Apresiasi dan Harapan Baru

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle zul
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Mekora.id – Malam pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bontang berlangsung khidmat di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota, Selasa malam (29/7/2025). Jabatan Kajari resmi berganti dari Otong Hendra Rahayu kepada Pilipus Siahaan. Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, didampingi Wakil Wali Kota Agus Haris, turut hadir bersama jajaran Forkopimda, perwakilan instansi vertikal, perusahaan, perbankan, hingga pejabat […]

  • SMPN 6 Kalumpang

    Pasca Nyaris Tersapu Banjir, Siswa SMPN 6 Kalumpang Takut Bersekolah

    • calendar_month Jumat, 11 Apr 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 2
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Pasca banjir besar yang nyaris menyapu bangunan sekolah, kekhawatiran kini menyelimuti para siswa, guru, dan orang tua murid SMPN 6 Kalumpang yang terletak di Dusun Mapo, Desa Siraun, Kecamatan Kalumpang, Kabupaten Mamuju. Rasa takut kembali ke sekolah menghantui para siswa. Hal ini disebabkan letak bangunan sekolah yang berada sangat dekat dengan bibir […]

  • Ibu dan Anak Nyaris dilalap api

    Ibu dan Anak di Mamuju Nyaris Dilalap Api Saat Menyalakan Tungku Pakai Bensin

    • calendar_month Jumat, 12 Jan 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 5
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Seorang ibu rumah tangga bernama Nurul Fitri (23) bersama anaknya, tersambar api saat menyalakan tungku bakso bakar miliknya di Desa Tampalang, Kecamatan Tapalang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis (11/01/2024) malam. Menurut Kasi Humas Polresta Mamuju, Ipda Herman Basir, Kejadian tersebut bermula saat korban hendak menyalakan tumpukan bara api dari kulit kemiri di […]

  • Operasi Keselamatan Polda Sulbar 2024

    Polda Sulbar Laksanaka Operasi Keselamatan Marano 2024 Selama 14 Hari

    • calendar_month Sabtu, 2 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 6
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Polda Sulawesi Barat akan memulai Operasi keselamatan Marano 2024, yang menyasar pelanggar lalu lintas. Operasi ini akan berlangsung selama 14 hari mulai Senin 4-17 Maret 2024. Wakapolda Sulbar, Brigjen Pol Rachmat Pamudji mengatakan, operasi keselamatan 2024 ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berkendara serta mengurangi angka kecelakaan lalu lintas. “Kita wujudkan […]

  • Kampanye Ruslan Ida

    Mantan Wabup Sebut Mamasa Butuh Pemimpin Rendah Hati Seperti Ruslan-Ida

    • calendar_month Senin, 18 Nov 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 10
    • 0Komentar

    MAMASA, Mekora.id – Mantan Wakil Bupati Mamasa, Martinus Tiranda, menjadi salah satu tokoh yang melakukan orasi politik dalam kampanye akbar Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Mamasa, Ruslan-Ida di Lapangan Kondosapata, Senin (18/11/2024). Sebelum melakukan orasi politik, Martinus Tiranda, lebih dulu melantunkan lirik lagu daerah Mamasa. Yang bermakna “Buatlah tangga ke Gunung Mambulilling, dan saya […]

expand_less