Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NEWS » Diusung Koalisi 7 Parpol, SDK-JSM Jadi Paslon Pertama Daftar di KPU Sulbar

Diusung Koalisi 7 Parpol, SDK-JSM Jadi Paslon Pertama Daftar di KPU Sulbar

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Rabu, 28 Agt 2024
  • comment 4 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Mamuju, Mekora.id – Suhardi Duka (SDK) dan Salim S Mengga (JSM) jadi kandidat pasangan calon gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) yang mendaftar di KPU, Rabu, (28/8/2024).

SDK-JSM diantar iring-iringan ribuan pendukungnya, tiba di Kantor KPU Sulbar di Jl. Soekarno Hatta Pukul 10.25 WITA, dan langsung melakukan pendaftaran di meja registrasi.

Usai melakukan pendaftaran, SDK mengatakan, mereka diusung oleh 7 partai politik, yakni Partai Demokrat, Partai Nasdem, PKS, Partai Gelora, Partai Buruh, PSI, dan Partai Ummat.

Selain itu, Suhardi Duka, mengatakan akan menghargai setiap proses demokrasi yang berjalan.  Ketua DPD Partai Demokrat Sulbar itu juga berharap tidak kampanye negatif dalam Pilgub Sulbar 2024 nanti.

“Kami berharap pelaksanaan Pemilu ini berjalan sehat, kita saling menghargai dan saling menghormati, karena kami yakin semua Calon yang mendaftar merupakan putra terbaik Sulawesi Barat,” kata Suhardi Duka usai mendaftar.

SDK juga berharap, kompetisi Pilkada Sulbar tidak melahirkan intrik-intrik yang merusak persatuan dan kesatuan. SDK ingin agar Pilkada Sulbar 2024 ini lebih hangat dan bisa dirasakan semua lapisan masyarakat tanpa terkecuali.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Sulbar, Suhardi Duka di Retret Pejabat Mamasa

    Retreat Pejabat Mamasa, Gubernur Sulbar Minta Layana Publik Optimal

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 17
    • 0Komentar

    MAMASA, Mekora.id — Wakil Bupati Mamasa, H. Sudirman, menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Suhardi Duka (SDK) yang hadir langsung membuka sekaligus memberikan materi pada kegiatan retreat pejabat Pemkab Mamasa di Kodim 1428 Mamasa, Jumat, (21/11/2025). Retreat Mamasa ini diikuti 26 pejabat pimpinan tinggi pratama yang baru dilantik. Selain Gubernur SDK, Sekprov Sulbar Junda […]

  • PSU Mamuju Bertambah

    PSU di Mamuju Bertambah Jadi 6 TPS, Dua Mengulang Seluruh Proses

    • calendar_month Rabu, 21 Feb 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 15
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Mamuju bertambah jadi 6 TPS, dua diantaranya mengulang semua proses pemungutan. Hal itu berdasarkan rekomendasi PSU dari Bawaslu Mamuju. Ketua Bawaslu Mamuju, Rusdin, mengatakan temuan yang di rekomendasikan PSU TPS tersebut berbeda-beda. “Temuannya beda-beda,” kata Rusdin, Rabu (21/02/2024). Berikut TPS yang direkomendasi Bawaslu melakukan PSU : Seluruh […]

  • GMNI Mamuju salurkan bantuan ke Mamasa

    GMNI dan Aliansi Mahasiswa Mamuju Distribusikan Bantuan Untuk Korban Tanah Longsor di Mamasa

    • calendar_month Jumat, 31 Mei 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 20
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id –  Lintas organisasi mahasiswa dari kota Mamuju, menyalurkan puluhan paket sembako untuk korban tanah longsor di empat Kecamatan di Mamasa, pada, Kamis (30/5/2024) kemarin. Menurut Ketua Komisariat GMNI Andini Mamuju, Januardi, bantuan itu disalurkan untuk korban terdampak bencana di Kecamatan Bambang, Kabupaten Mamasa. Bantuan itu diperoleh lintas organisasi mahasiswa Mamuju itu, setelah melakukan […]

  • Ekonomi Kreatif Fest Sulbar 2023

    Libatkan Berbagai Pelaku Usaha, Pemprov Sulbar Gelar Ekonomi Kreatif Fest Sulbar 19-23 Desember

    • calendar_month Rabu, 20 Des 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 22
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) resmi membuka event Ekonomi Kreatif Fest Sulawesi Barat tahun 2023 di Mall Matos Mamuju. Event yang digelar oleh Dinas Pariwisata Sulbar ini menghadirkan sejumlah pelaku UMKM, produksi film, hingga karya seni, yang akan berlangsung 19-23 Desember 2023. Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar, Zudan Arif Fakrulloh mengatakan, Ekonomi Kreatif […]

  • Kepala Dinas Pendidikan Mamuju, Murniani

    Kepala Disdikpora Mamuju Kutuk Aksi Bejat Pelecehan Santri

    • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 6
    • 2Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh oknum Kepala Sekolah Pondok Pesantren (Ponpes) terhadap santriwati di Mamuju, dikutuk ramai-ramai para tokoh. Tak terkecuali Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Mamuju, Murniani. Dia mengaku, geram setelah mendengar kabar adanya oknum Kepala Sekolah Ponpes itu. Dia menyebut perbuatan itu sungguh tidak dapat […]

  • Sampah di Pasar baru Mamuju

    4 Hari pasca Lebaran, Tumpukan Sampah di Pasar Baru Mamuju Timbulkan Bau Tak Sedap dan Ganggu Aktivitas Warga

    • calendar_month Minggu, 14 Apr 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 17
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Empat hari pasca lebaran Idul Fitri 2024, tumpukan sampah di Pasar Baru Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), mulai membuat aktivitas warga sekitar tidak nyaman. Bagaimana tidak, tumpukan sampah dengan jumlah lumayan fantastik itu menimbulkan bau tidak sedap. Warga mengaku, bau tidak sedap itu tercium hingga puluhan meter. “Bauh sekali dan sangat mengganggu,” kata […]

expand_less