Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Disdikpora Mamuju Ingatkan Tantangan Dunia Pendidikan di Mamuju

Disdikpora Mamuju Ingatkan Tantangan Dunia Pendidikan di Mamuju

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Sabtu, 22 Jun 2024
  • comment 1 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, mekora.id – Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Mamuju, Murniani, mengatakan setidaknya ada sejumlah tantangan yang sedang dialami dunia pendidikan di Mamuju saat ini.

Hal tersebut disampaikan Murniani, saat menghadiri penamatan siswa Sekolah Dasar (SD) Inpres Karema, di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), pada, Sabtu, (22/6/2024).

Masalah-masalah tersebut, Menurut Murniani yakni tingginya angka anak putus sekolah (ATS), tingginya angka perkawinan anak usia dini, dan tingginya kasus stunting.

“Tantangan anak putus sekolah di Sulbar sangat tinggi, sekitar 40 ribu anak. Khusus di Mamuju, angkanya mencapai sekitar 7-8 ribu anak,” kata Murniani.

Murniani mengungkap, dengan angka ATS di Mamuju hingga 8 ribu anak, perlu bekerja keras dan melakukan verifikasi langsung di lapangan agar data yang ada tidak tumpang tindih.

“Dari suntik data yang kami lakukan, ditemukan bahwa 50 persen data yang ada tidak sesuai,” tambahnya.

Sebab kata Murniani, dia menemukan adanya kasus seorang siswa yang telah lulus pendidikan tinggi tetapi masih terdata sebagai anak putus sekolah.

“Ketika kami ke lapangan, ada orang tua yang protes karena anaknya yang sudah sarjana masih terdata sebagai anak putus sekolah,” jelasnya.

Sementara tingginya pernikahan anak usian dini, kata Murnani harus diintervensi melalui pendidikan. Sebab anak berusia dini belum memiliki kesiapan untuk mengarungi rumah tangga. Hal itu kata Murniani, sering kali menjadi pintu masuk untuk bayi stunting.

“Anak usia dini yang menikah belum memiliki kesiapan yang memadai, sehingga sering kali melahirkan anak yang stunting. Ini menunjukkan bahwa satu masalah dapat memicu masalah lainnya,” katanya.

Untuk itu, Murniani menekankan pentingnya kerjasama antara pemerintah dan orang tua untuk mengatasi permasalahan ini.

“Kerjasama yang baik diharapkan dapat memberikan solusi yang efektif untuk menekan angka putus sekolah, perkawinan dini, dan stunting,” ujarnya.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mohammad Syauqi Tanriwali, ASN Pemprov Sulbar

    Begini Klarifikasi Kepala Seksi Disdikbud Sulbar Pasca Dilaporkan ke Polisi Berselingkuh

    • calendar_month Kamis, 25 Jul 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 24
    • 5Komentar

    Note : Hak Jawab ini kami berikan sebagai bagian pemenuhan kesetaraan hak setiap warga negara Indonesia, dan memenuhi kode etik Jurnaslistik (KEJ) MAMUJU, mekora.id – Pasca pelaporan dugaan kasus perzinahan yang menyeret Oknum Kepala Seksi dan Tenaga honorer Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sulbar. Mohammad Syauqi Tanriwali tampil di Media dan membantah seluruh tuduhan yang […]

  • Kepala Inspektorat Sulbar

    Inspektorat Sulbar Target Penyelesaian Kerugian Daerah Rampung Januari Ini

    • calendar_month Jumat, 12 Jan 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 19
    • 2Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Inspektorat Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menarget kerugian daerah dapat ditangani tahun ini. Hal tersebut dikatakan oleh Inspektur Inspektorat Sulbar, Muhammad Natsir, setelah menggelar rapat gabungan dengan sejumlah jajarannya, di Kantor Inspektorat Sulbar, Jumat (12/01/2024). “Kita membahas penyelesaian kerugian daerah sesuai dengan surat keputusan Gubernur,” kata Natsir. Untuk merealisasikan target tersebut, kata Natsir, […]

  • Sandeq Heritage Festival

    Jaga Warisan Budaya, Sandeq Heritage Festival Akan Didaftar Pemprov Sulbar ke UNESCO

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 17
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) sedang berupaya mendaftarkan Sandeq Heritage Festival ke UNESCO (United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization). Langkah ini merupakan bagian dari upaya melestarikan warisan budaya yang dimiliki provinsi ke-33 di Indonesia tersebut. Sekretaris Provinsi Sulbar, Muhammad Idris, menyampaikan kabar ini usai melepas peserta Sandeq Heritage Festival Sulbar 2024 […]

  • Sekwan DPRD Sulbar

    Sekwan dan Humas Protokol DPRD Sulbar Kembali Evaluasi Kinerja

    • calendar_month Rabu, 31 Jan 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 18
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Sekretaris Dewan (Sekwan) Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Muhammad Hamzi, rapat internal bersama Humas Protokol Sekretariat DPRD, di ruang Kerjanya. Pada Rabu (31/01/2024). Sekwan, meminta untuk melakukan evaluasi kinerja humas protokol untuk meningkatkan pelayanan, Hamzih didampingi Kabag Persidangan, Musra Awaluddin, Kasubag Perisalah Legislatif, H. Sahrin Salatung, Kasubag Analisis (penyetaraan) Abdul Rauf dan para […]

  • DPRD Mamasa ke DPRD Sulbar

    DPRD Sulbar Terima Kunjungan Konsultasi dan Koordinasi DPRD Kabupaten Mamasa

    • calendar_month Kamis, 7 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 17
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Sekretariat DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) menerima kunjungan konsultasi dan koordinasi dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mamasa terkait dengan tugas-tugas kedewanan yang dilaksanakan di kantor DPRD Sulawesi Barat. Kamis (07/03/2024). Kunjungan itu diterima pejabat Fungsional Sekretariat DPRD Sulbar, Sahrin Salatuang, bersama dengan staf Sekretariat DPRD Sulbar. DPRD Majene hadir Wakil Ketua […]

  • Sekretariat dan Biro Hukum Pemprov Sulbar Bahas IKD

    Sekretariat DPRD Sulbar dan Bior Hukum Bahas IKD

    • calendar_month Kamis, 22 Feb 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 24
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Sekretariat DPRD Sulbar menghadiri rapat bersama Biro Hukum yang bertujuan untuk membahas Indeks Kepatuhan Daerah (IKD). Rapat ini berlangsung di ruang kerja Karo Hukum Provinsi Sulawesi Barat. Kamis (22/02/2024). Rapat yang dipimpin oleh Karo Hukum, Djamila, turut dihadiri oleh Kabid Organisasi dan Tata Laksana, Rahma Parampasi, serta Pejabat Fungsional dari Sekretariat DPRD […]

expand_less