Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Sekretariat DPRD Sulbar ke Kanwil Kemenkumham Bahas Ranperda Perikanan dan Kelautan

Sekretariat DPRD Sulbar ke Kanwil Kemenkumham Bahas Ranperda Perikanan dan Kelautan

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Jumat, 14 Feb 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id – Kepala Bagian Persidangan Sekretariat DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Dr. Musra Awaluddin, bersama pejabat fungsional Sekretariat DPRD menghadiri rapat pengharmonisasian, pembulatan, dan pemantapan konsepsi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Provinsi Sulawesi Barat tentang Pengelolaan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan. Rapat ini dilaksanakan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat, Kamis (13/2/2025).

Rapat dipimpin oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sulbar, Sunu Tedy Maranto, dan dihadiri oleh Kepala Biro Hukum Aprisal, Kepala Divisi Kemenkumham Sulbar John Batara, serta tim perancang perundang-undangan dan perwakilan dari OPD terkait.

Dalam sambutannya, Sunu Tedy Maranto menegaskan bahwa proses harmonisasi memerlukan ketelitian dan keakuratan dalam mengidentifikasi peraturan perundang-undangan yang relevan.

“Hal ini bertujuan agar Ranperda tidak bertentangan dengan regulasi yang lebih tinggi serta memperkuat aspek hukum dalam pengelolaan sumber daya perikanan dan kelautan di Sulawesi Barat,” kata Sunu Tedy Maranto.

Sementara itu, Dr. Musra Awaluddin menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan dan memperkuat konsepsi Ranperda sebelum diajukan ke tahap legislasi selanjutnya. Ia berharap regulasi ini dapat menjadi payung hukum yang jelas dalam pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya kelautan dan perikanan di Sulawesi Barat.

“Semoga ini menjadi payung hukum yang jelas dalam pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya kelautan dan perikanan di Sulawesi Barat,” pungkas Musra Awaluddin.

Dalam diskusi, peserta rapat turut memberikan masukan serta membahas berbagai aspek teknis yang harus diperhatikan dalam penyusunan Ranperda. Beberapa isu strategis yang dibahas meliputi pengelolaan zona perikanan, perizinan usaha perikanan, pengawasan eksploitasi sumber daya laut, serta perlindungan ekosistem pesisir dan nelayan kecil. Dengan adanya Ranperda ini, diharapkan pengelolaan sumber daya perikanan dan kelautan dapat berjalan lebih berkelanjutan dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Beasiswa Kalla 2025

    Beasiswa Kalla 2025 Dibuka, Target 100 Mahasiswa dari Semua Perguruan Tinggi Termasuk Sulbar

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 5
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Yayasan Hadji Kalla kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia Timur dengan membuka pendaftaran Beasiswa Kalla 2025 khusus bagi mahasiswa asal Sulawesi Barat. Program ini menyasar mahasiswa dari semua perguruan tinggi—baik yang kuliah di Sulbar maupun di luar provinsi—dengan latar belakang keluarga kurang mampu secara ekonomi. Sasaran utamanya adalah […]

  • RENJA DPRD Sulbar di Polman

    Panja DPRD Sulbar ke Polman, Tinjau Penanganan Anak Tidak Sekolah

    • calendar_month Minggu, 24 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 11
    • 0Komentar

    POLMAN, mekora.id – Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Barat melakukan kunjungan kerja terhadap LKPJ Gubernur terkait dengan penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) dan rencana strategis penanganannya di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Polman, Selasa, (2/4/2024). Dalam pertemuan tersebut dengan jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Polman tim Panja telah mendapatkan sajian data tentang […]

  • DPD RI Sulbar

    Rekap Provinsi Selesai, Ini 4 Orang Anggota DPD Dapil Sulbar

    • calendar_month Minggu, 10 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 21
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora .id – Empat orang akan menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari Sulawesi Barat (Sulbar). Hal itu sesuai dengan hasil rekapitulasi tingkat Provinsi yang selesai dan ditutup, pada Sabtu (09/03/2024) malam. Hasil rekapitulasi tingkat DPD Dapil Sulbar ini, menetapkan 830.116 pengguna hak pilih dari 985.760 DPT di Sulbar. Ketua KPU Sulbar, Said Usman […]

  • hujan lebat Sulbar

    Hujan Lebat di Sulbar Diprediksi Hingga Pekan Depan, Warga Diminta Waspada

    • calendar_month Senin, 3 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 13
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Curah hujan tinggi di Sulawesi Barat (Sulbar) masih akan terus terjadi hingga sepekan kedepan, hal itu setelah stasiun Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tampa Padang Mamuju memprediksi, hujan dengan intensitas ringan hingga lebat mengguyur wilayah ini seminggu ke depan. Prakirawan Stasiun Meteorologi Tampa Padang, Arizka Sri Asmita pun mengimbau masyarakat waspada, […]

  • Pembahasan Ranperda RTRW Sulbar

    Percepat Regulasi Tata Ruang, DPRD Sulbar Fokus pada Pengesahan Ranperda RTRW

    • calendar_month Selasa, 4 Mar 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 5
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Barat menggelar rapat monitoring dan evaluasi guna membahas perkembangan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Sulbar. Rapat ini dilaksanakan pada Selasa, 4 Maret 2025, dengan fokus utama mempercepat proses legislasi agar regulasi tata ruang segera dapat diterapkan. Rapat yang berlangsung di ruang […]

  • Hanura Mamuju

    Hanura Serahkan Rekomendasi Cakada Mamuju Untuk Sutinah

    • calendar_month Rabu, 19 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 11
    • 2Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Partai Hanura Kabupaten Mamuju menyerahkan surat rekomendasi sebagai bakal calon kepala daerah (Cakada) kepada Bupati petahana, Sutinah Suhardi. Penyerahan itu dilakukan langsung oleh pengurus DPC, di Mamuju, pada, Selasa (18/6/2024) kemarin. Ketua DPC Hanura Kabupaten Mamuju, Mervie Parasan mengatakan, surat rekomendasi yang diserahkan ke Sutinah itu telah ditanda tangani oleh ketua Umum […]

expand_less