MAMUJU, Mekora.id – Aliansi Mahasiswa Sulawesi Barat yang berada di Kota Palu, menggelar aksi solidaritas di Tugu Kilometer Nol, Jl Sultan Hasanuddin, Kota Palu Sulawesi Tengah. Pada Jumat, (16/5/2025) Sore.
Koordinator Lapangan, Ahmad Mashud, menyampaikan aksi tersebut sebagai bentuk dukungan terhadap perjuangan masyarakat Sarasa, Budong-Budong, Karossa, Kalukku Barat, Beru-Beru dan Majene, yang tengah berjuang melawan perusahaan tambang pasir yang masuk ke kampung halaman mereka.
Ahmad menyebut, perjuangan masyarakat pesisir Sulawesi Barat yang menolak tambang pasir itu merupakan upaya mempertahankan kampung halaman serta mata pencaharian mereka dari ancaman eksploitasi.
“Kami Aliansi Mahasiswa Sulbar di kota Palu melakukan aksi solidaritas perjuangan untuk masyarakat Sulbar. Kami juga dengan tegas dan mendeklarasikan menolak tambang pasir di sepanjang pesisir Sulbar,” kata Ahmad kepada Mekora.id.
Selain itu, Ahmad juga menyoroti kehadiran tambang pasir menimbulkan polemik hingga menimbulkan konflik Horizontal antar warga. Ia menyebut, para warga yang bertahan mendapatkan kriminalisasi dan ancaman pembunuhan.