Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » Berita » HUT PDIP Ke-51 di Mamuju Diperingati Sederhana di Rumah Juang

HUT PDIP Ke-51 di Mamuju Diperingati Sederhana di Rumah Juang

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Kamis, 11 Jan 2024
  • comment 1 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, mekora.id – Perayaan HUT PDI Perjuangan ke-51 tahun di Mamuju diperingati dengan sederhana. Kader-kader partai berlogo banteng itu merayakannya serayu mendengarkan pidato Megawati Soekarnoputri via zoom, Rabu (10/1/2023).

Menurut Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mamuju, Andi Abdul Malik, para kader sengaja dikumpulkan di rumah juang di Desa Beru-Beru, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, agar lebih dekat dengan basis dalam menghadapi Pemilu 2024 yang sisa menghitung hari.

“Dilaksanakan bersama kader-kader partai di tingkatan PAC, Ranting dan Anak Ranting yang dikonsentrasikan di Kecamatan Kalukku,” kata Malik.

Abdul Malik mengatakan, dalam peringatan HUT yang bertema Satyam Eva Jayate “Kebenaran pasti menang” itu dimaknai dengan perjuangan untuk memenangkan Pemilu 2024 secara kolektif.

“Tema yang diambil adalah relevansi di tengah dinamika politik hari ini,  kami pun berharap spirit HUT partai ini bisa memompa kader dan simpatisan partai agar selalu turun bersama rakyat, menyampaikan pesan kebaikan untuk solid memenangkan Pemilu dan Pileg di tahun 2024 ini,” ujar Malik.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ilustrasi Karyawati Tambang di Mamuju

    Karyawati Perusahaan Tambang di Mamuju Diputus Kontrak Usai Laporkan Dugaan Pencabulan Pimpinan ke Polisi

    • calendar_month Sabtu, 22 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 21
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Setelah melaporkan dugaan pencabulan dua pimpinannya ke Polisi, karyawati perusahaan tambang galian C di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), mengaku langsung diputus kontrak. “Kontrak kerja saya diputuskan perusahaan setelah melaporkan perbuatan atasan saya di Polda Sulbar,“ ungkap F korban pencabulan via telepon, Sabtu (22/6/2024). Menurut korban, alasan pemutusan kerjanya di perusahaan tambang galian […]

  • Pelaku pembunuhan istri di Saletto Mamuju

    Tersulut Cemburu, Suami di Mamuju Nekat Akhiri Hidup Istrinya

    • calendar_month Selasa, 3 Jun 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 43
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Warga Desa Salletto, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, digegerkan oleh penemuan sesosok mayat perempuan pada Selasa pagi, 3 Juni 2025. Korban diketahui bernama Mardina (38) dan ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa di sekitar tempat tinggalnya. Kejadian tragis ini langsung memicu reaksi cepat dari pihak kepolisian. Tim gabungan dari Resmob Polresta Mamuju dan Jatanras […]

  • BMI Sulbar

    BMI Sulbar Tegaskan Tegak Lurus Kawal Perintah Partai di Pilkada 2024

    • calendar_month Selasa, 29 Okt 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 24
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Banteng Muda Indonesia (BMI) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), menyatakan diri bakal mengawal penuh rekomendasi PDI Perjuangan di Pilkada serentak 2024 ini. Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua BMI Sulbar, Abdul Halim, setelah pertemuan bersama kader organisasi sayap PDI Perjuangan itu di Polewali Mandar (Polman), beberapa saat lalu. “Kader Banteng Muda Indonesia Provinsi […]

  • AIM-PAS Paslon nomor urut 1 di Pilkada Sulbar

    Akhiri Debat, AIM-PAS Tegaskan Tak Ada Pembagian Suara di Pilgub Sulbar

    • calendar_month Kamis, 21 Nov 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 33
    • 0Komentar

    MAJENE, Mekora.id – Andi Ibrahim Masdar dan Asnuddin Sokong (AIM-PAS), pasangan calon nomor urut 1 (satu) di Pilkada Sulawesi Barat (Sulbar), kembali menegaskan penggabungan suara tidak akan pernah terjadi. Hal itu untuk menjawab isu yang marak menyerangnya belakangan ini. AIM-PAS menyampaikan hal itu, pada sesi penutup debat terakhir kandidat Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur […]

  • Kapolres Mamuju Tengah AKBP Hengky Kristanto Abadi

    Polres Mamuju Tengah Perketat Pengamanan Pilkada 2024, Siagakan 250 Personel  

    • calendar_month Selasa, 27 Agt 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Mateng, Mekora.id – Memasuki masa pendaftaran Pilkada 2024, Kepolisian Resor (Polres) Mamuju Tengah memperketat pengamanan. Kapolres Mamuju Tengah, AKBP Hengky Kristanto Abadi, mengatakan Operasi Pengamanan Pemilu akan dimulai pada 27 Agustus hingga 31 Desember 2024, atau berlangsung selama 127 hari. “Kekuatan keseluruhan personel yang akan diturunkan sebanyak 250 orang,” ujar Hengky saat ditemui di ruang […]

  • Samsul Mahmud

    Direkom DPP Golkar Maju Pilkada Polman, Samsul Mahmud Terbang ke Jakarta

    • calendar_month Senin, 20 Nov 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 28
    • 2Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Setelah menerima rekomendasi sebagai Bakal Calon Bupati Polewali Mandar (Polman), Ketua DPD Golkar Polewali Mandar, Samsul Mahmud, langsung terbang menuju Jakarta memenuhi panggilan DPP Partai Golkar. Menurut Samsul Mahmud, dia bertolak ke Jakarta hari ini, Selasa (20/11/2023) bersama para ketua DPD dan DPD II Golkar se-Sulawesi Barat untuk menjemput rekomendasi sesuai undangan […]

expand_less