Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » HUT ke-17 BOC, Pemkot Bontang Tekankan Sinergi Budaya dan Lingkungan

HUT ke-17 BOC, Pemkot Bontang Tekankan Sinergi Budaya dan Lingkungan

  • account_circle zul
  • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Mekora.id – Ratusan pecinta sepeda onthel dari berbagai daerah di Kalimantan Timur memadati Kota Bontang dalam acara bertajuk “Ngontel Bareng Se-Kalimantan Timur, 17 Th Sweet Seventeen BOC Menggenggam Merah Putih”, Minggu (21/9/2025).

Kegiatan ini dilepas secara resmi oleh Wakil Wali Kota Bontang, Agus Haris, dari halaman UMKM Center, Jalan Parikesit, Bontang Baru. Acara diawali dengan senam bersama sebagai pembuka kemeriahan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Bontang Onthel Community (BOC).

Turut hadir Ketua BOC Wiyatno bersama jajaran pengurus dan seluruh anggota komunitas.

Dalam sambutannya, Agus Haris menekankan bahwa sepeda onthel bukan hanya sekadar alat transportasi, melainkan bagian penting dari sejarah dan warisan budaya bangsa. Menurutnya, kebangkitan tren sepeda onthel sejak awal tahun 2000-an merupakan respons positif terhadap isu pemanasan global dan meningkatnya kesadaran akan gaya hidup ramah lingkungan.

“Sepeda onthel yang dulunya identik dengan masa lalu, kini kembali diminati karena keunikannya sebagai barang antik sekaligus transportasi ramah lingkungan. Dari pelajar hingga pejabat, semua dapat merasakan kebanggaan saat mengayuhnya,” ujarnya.

Ia juga memberikan apresiasi tinggi kepada Bontang Onthel Community yang mampu eksis dan solid selama 17 tahun. Komunitas yang bermula dari partisipasi di sebuah karnaval itu kini tumbuh menjadi wadah silaturahmi yang kuat bagi pegiat sepeda tua di Bontang.

“Atas nama Pemerintah Kota Bontang, saya menyampaikan selamat ulang tahun ke-17 kepada BOC. Semoga terus menjadi pelopor pelestarian budaya bersepeda, inspirasi hidup sehat, serta konsisten mengampanyekan gaya hidup ramah lingkungan,” tambahnya.

Mengakhiri sambutannya, Agus Haris mengajak seluruh pihak menjadikan momentum HUT BOC sebagai pengingat pentingnya sinergi antara pelestarian budaya dan semangat hidup sehat.

“Mari kita jadikan onthel bukan hanya nostalgia, tetapi juga simbol kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan,” tutupnya.

  • Penulis: zul

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pansus DPRD Sulbar

    Sudirman Pimpin Rapat Finalisasi Pansus Pengelolaan Keuangan Daerah di DPRD Sulbar

    • calendar_month Selasa, 5 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 7
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Ketua Pansus Pengelolaam Keuangan DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Sudirman yang juga ketua Komisi II DPRD Sulbar, bersama Anggota DPRD Sulbar lainnya memimpin Rapat dengan sejumlah OPD Pemprov Sulbar, di Ruang Komisi II, Senin (04/03/2024). Rapat tersebut membahas dan mengesahkan Pasal Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang pengelolaan keuangan daerah. Dalam rapat itu, […]

  • Wagub Sulbar

    Pesan Wagub Sulbar di Idul Adha 2025 : Jaga Integritas dan Kejujuran

    • calendar_month Jumat, 6 Jun 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 7
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Barat (Sulbar), Salim S Mengga, menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, sekaligus menyerukan pentingnya menjadikan momen ini sebagai refleksi spiritual dan penguatan nilai pengorbanan dalam kehidupan beragama dan bermasyarakat. Salim bersama Gubernur Suhardi Duka (SDK) dan keluarga melaksanakan salat Idul Adha di Anjungan Pantai Manakarra, […]

  • Kepala Daerah dilantik

    961 Kepala Daerah Dilantik Serentak Oleh Presiden di Istana Negara

    • calendar_month Kamis, 20 Feb 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 5
    • 0Komentar

    JAKARTA, Mekora.id – Sebanyak 961 kepala daerah yang terdiri dari gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota dilantik serentak oleh Presiden Prabowo Subianto, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025). Pelantikan ini menjadi bersejarah karena merupakan pertama kalinya kepala daerah dilantik secara serentak oleh Presiden di Istana Negara. Dari total […]

  • DPRD Sulbar

    Anggota DPRD Sulbar Hadiri Rakor TPAKD Bahas Potensi Ekonomi

    • calendar_month Kamis, 20 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 3
    • 3Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Hatta Kainang dan Firman Argo menghadiri Rapat Koordinasi Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Provinsi Sulawesi Barat di Graha Sandeq Kantor Gubernur Sulawesi Barat. Kamis, (20/6/2024). Selain perwakilan DPRD Sulbar, kegiatan TPAKD itu mengambil tema “Pertumbuhan Ekonomi Inklusif Ketahanan/Kedaulatan Pangan”, turut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Gubernur, […]

  • Demo Kemenag Sulbar

    Dugaan Perilaku Amoral di Kemenag Sulbar, Mahasiswa Desak Pelaku Segera Diadili

    • calendar_month Jumat, 8 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 5
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Puluhan massa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manakarra, melakukan unjuk rasa di kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Barat (Sulbar), pada Kamis (07/03/2024). Dalam orasinya, massa mendesak kepala Kanwil Kemenag Sulbar dicopot dari jabatannya, hal itu buntut dari dugaan tindakan amoral yang dilakukan oleh oknum di Kanwil Kemenag Sulbar. “Tindakan dari […]

  • Peletakan Batu Pertama Masjid Syuhada Mamuju

    Dibangun Kembali, Masjid Raya Suada Mamuju Akan Gunakan Arsitektur Turki Usmani

    • calendar_month Kamis, 30 Nov 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 7
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Masjid Raya Suada Mamuju kembali dibangun pasca rusak akibat gempa 15 Januari 2021 lalu. Peletakan batu pertama dari Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi menandai awal konstruksi masjid bergaya Arsitektur Turki Usmani modern tersebut. Menurut Kepala Satuan Kerja (Satker) Balai Prasarana Permukiman wilayah Sulawesi Barat, M. Arief, konstruksi Masjid Raya Suada Mamuju telah dimulai […]

expand_less