Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Gubernur SDK Apresiasi Peran Hidayatullah di Semua Kabupaten Sulbar

Gubernur SDK Apresiasi Peran Hidayatullah di Semua Kabupaten Sulbar

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id — Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka (SDK), menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) Hidayatullah ke-IV Sulbar yang digelar di Asrama Haji Mamuju, Senin, 24 November 2025. Acara ini turut dihadiri Kakanwil Kemenag Sulbar Ustadz Adnan Nota, Plt Karo Pemkesra Sulbar Murdanil, perwakilan Polda dan Kejaksaan Tinggi, Ketua Hidayatullah Sulbar H. Mardhatillah, serta Tenaga Ahli Gubernur.

Dalam sambutannya, SDK menyampaikan apresiasi terhadap peran Hidayatullah yang selama ini aktif berkontribusi di seluruh kabupaten di Sulbar. Ia berharap Muswil dapat melahirkan kepengurusan terbaik untuk memperkuat kiprah organisasi di tengah masyarakat.

“Selamat bermusyawarah, siapapun yang terpilih tentu yang terbaik. Terima kasih atas peranannya di semua kabupaten,” ujar SDK.

SDK juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan lembaga keagamaan. Menurutnya, tidak ada pemerintahan yang dapat berjalan sukses tanpa dukungan semua elemen masyarakat.

“Salah satu yang dibutuhkan dari Hidayatullah adalah pendidikan agama, tetapi juga pendidikan ekonomi. Saya lihat badan usahanya Hidayatullah cukup banyak. Ini semua akan sukses jika kita berjalan di alur positif sesuai harapan masyarakat,” kata SDK.

Ia menegaskan bahwa kekuatan umat Islam merupakan bagian penting dari ketahanan bangsa.

“Kuatnya umat Islam di Indonesia adalah kekuatan bangsa. Jika Islam lemah, negara pun lemah. Tanggung jawab kita bersama menjaga umat tetap kuat, meski berbeda organisasi seperti NU, Muhammadiyah, hingga Hidayatullah,” tambahnya.

Wakil Ketua DPP Hidayatullah, Wahyu Rahman, dalam kesempatan itu menyampaikan perkembangan organisasi yang kini memiliki jaringan struktur di 38 provinsi dan 428 kabupaten/kota.

“Kami memiliki 400 pesantren di seluruh Indonesia, 351 sekolah, dan sembilan perguruan tinggi. Hidayatullah juga memiliki perkebunan sekitar 100 hektare,” jelas Wahyu.

Selain bergerak di bidang pendidikan, Hidayatullah juga mengembangkan usaha pertanian, perkebunan, hingga koperasi. Menurut Wahyu, hal tersebut menjadi modal besar untuk membangun kolaborasi dengan pemerintah.

“Kami hadir untuk bersinergi dengan semua komponen dan diterima di mana pun berada,” tutupnya.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • PLN Tebang Pohon Warga Mamuju

    Tebang Pohon Warga Tanpa Izin, Vendor PLN Dilapor ke Polisi

    • calendar_month Kamis, 12 Okt 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 19
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Vendor PLN di Mamuju, Sulawesi Barat dilaporkan ke Polisi usia tebang pohon warga tanpa ijin. Seorang warga Desa Sondoang, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, bernama Asis (30) mendatangi kantor Polsek Kalukku untuk melaporkan pengrusakan tanaman miliknya, pada Rabu (11/10/2023). Kapolsek Kalukku, Iptu Djutson Betteng, mengatakan Asis melaporkan petugas vendor PLN yang menebang 1 […]

  • “Kami Sudah Warga Bontang!” Wawali Tegaskan Realita Hidup Warga Sidrap

    “Kami Sudah Warga Bontang!” Wawali Tegaskan Realita Hidup Warga Sidrap

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle zul
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mekora.id – Wakil Wali Kota Bontang, Agus Haris, kembali menyuarakan keresahan masyarakat Kampung Sidrap yang hingga kini masih masuk wilayah Kutai Timur. Ia menyebut status administratif itu tidak lagi relevan dengan realita sosial yang dijalani ribuan warga Sidrap setiap harinya. “Bayangkan, semuanya diurus di Bontang. Sekolah, pasar, layanan kesehatan, bahkan infrastrukturnya pun dari APBD Bontang. Tapi […]

  • Sidang Ijazah Palsu haris

    Komisioner KPU dan Bawaslu Mateng Diduga Ubah Berita Acara Verifikasi Ijazah Haris

    • calendar_month Kamis, 19 Des 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 15
    • 2Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Sidang kasus dugaan ijazah palsu dengan terdakwa Calon Bupati Mamuju Tengah (Mateng), Haris Halim Sinreng, mengungkap fakta mencengangkan di hari kedua persidangan. Dalam sidang yang berlangsung di Pengadilan Negeri (PN) Mamuju, Kamis (19/12/2024), Jaksa Penuntut Umum (JPU) menghadirkan tujuh saksi, termasuk pihak SMK Negeri 3 Makassar. Saksi dari SMK Negeri 3 Makassar, […]

  • Warga Kalukku Usir alatb berat tambang pasir

    Warga Usir Alat Berat Milik Tambang Pasir di Kalukku, Pertanyakan Keberpihakan Pemerintah

    • calendar_month Rabu, 16 Apr 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 25
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Ratusan warga dari Kalukku Barat dan Desa Beru-Beru, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, mengusir paksa alat berat jenis excavator milik perusahaan tambang PT. Jaya Pasir Andalan yang hendak masuk ke muara Sungai Kalukku pada Rabu (16/4/2025). Aksi spontan tersebut merupakan bentuk penolakan warga terhadap rencana penambangan pasir yang dinilai membahayakan lingkungan […]

  • Ketua HMM Sulbar, Lukman

    HMM Minta Tambang Galian C CV. Azzahra di Kabuloang Diaudit

    • calendar_month Sabtu, 8 Jun 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 9
    • 2Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Proses hauling coal tambang di Kabuloang yang dilakukan oleh CV. Azzahra, mulai disorot lantaran menggunakan jalan umum. Menurut Ketua Himpunan Mahasiswa Manakarra (HMM) Sulawesi Barat, Lukman, penggunaan jalan umum sebagai akses muat yang dilakukan oleh CV. Azzahra di Desa Kabuloang, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju sangat mengganggu aktivitas dan mobilitas pengguna jalan. Lukman […]

  • Gubernur Sulbar dan Wakil

    Sepulang Retret, Gubernur dan Wagub Sulbar Langsung Sahur Bersama di Polman

    • calendar_month Sabtu, 1 Mar 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 19
    • 0Komentar

    POLMAN, Mekora.id – Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka (SDK) bersama Wakil Gubernur, Mayjen TNI (Purn) Salim S. Mengga (JSM), tiba di Sulawesi Barat setelah menyelesaikan retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada 21-28 Februari 2025 lalu. Romobingan Gubernur dan Wakil Gubernur itu turut diikuti oleh Bupati Mamuju Sutinah Suhardi bersama Wakil Bupati […]

expand_less