Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Diskoperindag Sulbar Minta Pedagang Tidak Timbun Bahan Pokok Jelang Ramadan

Diskoperindag Sulbar Minta Pedagang Tidak Timbun Bahan Pokok Jelang Ramadan

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Selasa, 5 Mar 2024
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, mekora.id – Dinas Koperasi dan UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Sulawesi Barat (Sulbar) melakukan pemantauan stok bahan pokok di pasaran di Mamuju menjelang ramadan 1445 H/2024 M, pada Senin (04/03/2024).

Kepala Bidang (Kabid) Di Diskoperindag Sulbar, Muhammad Najib Ali mengatakan, pemantauan stok bapok dilakukan untuk memastikan ketersediaan bapok dan sekaligus menjaga agar tidak terjadi kelangkaan di pasar.

“Kami melakukan pemantauan stok bapok di seluruh kabupaten di Sulbar, baik di ritel-ritel modern maupun di pasar tradisional. Kami juga berkoordinasi dengan pihak terkait, seperti distributor dan pemkab, untuk mengantisipasi kekurangan atau kelangkaan bapok,” ujar Najib.

Menurut Najib, hasil pemantauan yang dilakukan di Mamuju pada Senin, 4 Maret 2024, menunjukkan bahwa stok bapok di Mamuju, Ibu Kota Sulbar, untuk saat ini aman dan mencukupi.

“Stok bapok di Mamuju masih terjaga. Kami menemukan bahwa ritel-ritel modern yang ada di Mamuju memiliki stok bapok yang cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumen selama satu bulan ke depan,” ungkap Najib.

Najib menghimbau, agar para pedagang menjaga stok bapok mereka menjelang Bulan Ramadhan sampai lebaran.

“Kami menghimbau agar para pedagang tidak melakukan spekulasi atau penimbunan bapok, karena hal itu akan merugikan konsumen dan mengganggu stabilitas harga,” kata Najib.

Ia menambahkan, pemantauan stok bapok akan dilanjutkan pada Selasa 5 Maret 2024 pada pasar tradisional yang ada di Mamuju.

“Kami akan melakukan pengecekan lebih detail dan mendalam di pasar tradisional. Kami akan memastikan bahwa stok bapok di sana juga aman dan terkendali,” tuturnya.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wagub Sulbar (2)

    Wagub Sulbar Kunjungi Warga Miskin di Gubuk Tak Layak Huni, Janjikan Perbaikan Rumah

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 1
    • 0Komentar

    POLMAN, Mekora.id — Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Barat (Sulbar), Mayjen (Purn) Salim S Mengga, melakukan kunjungan langsung ke rumah seorang warga kurang mampu di Kelurahan Pappang, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar, Selasa, (5/8/2025). Warga tersebut, Hatija, seorang perempuan lanjut usia, diketahui telah lama tinggal di sebuah gubuk kecil yang kondisinya sangat memprihatinkan. Kunjungan ini merupakan […]

  • Debitur BNI Mamuju Hj Soada

    Agunan 7,5 Hektar Melayang, Debitur BNI Mamuju Mengaku Dirugikan

    • calendar_month Jumat, 13 Des 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 9
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Seorang debitur BNI di Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), bernama Hj. Saoda Gangka, mengaku tertipu dengan pihak Bank, setelah agunannya dilelang akibat dijadikan debitur macet. Menurut Hj. Saoda, peristiwa itu bermula saat dirinya di tahun 2008 lalu melakukan sampung pinjaman baru sebesar Rp 4,5 miliar dari pihak BNI Mamuju. Namun setelah membayar angsuran […]

  • Kunjungan Panjan Ranperda BMD DPRD Sulbar ke SMK Negeri 1 Polewali

    Panja DPRD Sulbar Bahas Ranperda Aset Pemprov Saat Tinjau SMK Negeri 1 Polewali

    • calendar_month Minggu, 14 Jul 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 10
    • 0Komentar

    POLMAN, Mekora.id – Dalam rangka pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD) tahun 2024, Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Barat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Polewali Mandar. Anggota DPRD Sulbar yang hadir dalam kunjungan Panja tersebut yakni H.Sudirman, Daniel Pundu, Bonggalangi, Yulianti, Darman Ardi, dan Ebsan. Minggu, (14/7/2024). Kunjungan ini […]

  • Wakil Ketua III DPRD Sulbar, Abdul Rahim Hadiri lokakarya penanganan stuntin di Sulbar.

    Wakil Ketua DPRD Sulbar, Abdul Rahim Hadiri Lokakarya Penyusunan Dokumen Roadmap Pastipadu di Kantor Gubernur

    • calendar_month Rabu, 21 Agt 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 5
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Barat, H. Abdul Rahim menghadiri Lokakarya Penyusunan Dokumen Roadmap Pastipadu (Penanganan Stunting Terpadu) yang diselenggarakan di Aula Kantor Gubernur Sulawesi Barat. Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam menyusun peta jalan (roadmap) yang komprehensif untuk menangani masalah stunting secara terpadu di wilayah Sulawesi Barat. Senin, (21/8/2024) H. Abdul Rahim […]

  • BEM Unika Mamuju

    Imbas Lonjakan Harga, BEM Unika Mamuju Salurkan Bantuan Sembako Untuk Anak Panti

    • calendar_month Kamis, 29 Feb 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 4
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Tomakaka (Unika) Mamuju menyalurkan bantuan sembako untuk anak-anak panti asuhan Muhammadiyah Mamuju, Kamis (29/02/2024). Ketua BEM Unika Mamuju, Ali Imran mengatakan, bantuan itu merupakan wujud solidaritas dari mahasiswa yang dipungut melalui donasi. “Bantuan yang disalurkan merupakan uluran tangan dari donasi yang telah dikumpulkan oleh pengurus dan mahasiswa […]

  • Kombes Pol (Purm) Andarias Daftar Pilkada Mateng

    Daftar di Gerindra, Eks Kombes Andarias Siap Ikut Kontestasi di Pilkada Mateng

    • calendar_month Senin, 13 Mei 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 1
    • 0Komentar

    MAMUJU TENGAH, mekora.id – Kombes Pol (Purn) Andarias mendaftarkan diri jadi bakal calon kepala daerah (Cakada) di Kantor DPD Partai Gerindra Sulawesi Barat, di Jl. H. Mustafa Katjo, Simboro, Mamuju, pada, Senin (13/5/2024). Andarias mendaftarkan dirinya sebagai kandidat calon wakil bupati untuk Pilkada Kabupaten Mamuju Tengah yang didampingi sejumlah simpatisan. “Saya ini sejak dulu selalu […]

expand_less