Cegah Pelanggaran, Propam Polda Sulbar Periksa Puluhan Personil Polresta Mamuju
- account_circle mekora.id
- calendar_month Minggu, 27 Agt 2023
- comment 2 komentar
- print Cetak

Ket. Foto : Puluhan Personil Polresta Mamuju di Periksa rutin Propam Polda Sulbar.
info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.
MAMUJU, mekora.id – Propam Polda Sulawesi Barat mendadak melakukan Operasi Penegakan, Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) untuk anggota Polresta Mamuju, Kamis (24/08/2023).
Paur 2 Subbid Provost Propam Polda Sulbar, Ipda I Kadek Suwindra mengatakan, operasi tersebut sengaja dilaksanakan pagi seusai apel bertujuan agar para anggota Polri terhindar dari permasalahan pelanggaran disiplin, kode etik atau perbuatan pidana.
“Operasi Gaktibplin Propam ini untuk melakukannpemeriksaan anggota Polresta Mamuju mulai dari sikap tampang, surat nyata diri, Gampol, atribut, kartu tanda anggota, serta kelengkapan SIM, STNK maupun KTP,” kata Ipda I Kadek Suwindra.
- Penulis: mekora.id


Saluran Whatsapp
Google News
