Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Harga Sawit Sulbar Januari 2026 Turun Tipis, TBS Pekebun Dipatok Rp3.092 per Kilogram

Harga Sawit Sulbar Januari 2026 Turun Tipis, TBS Pekebun Dipatok Rp3.092 per Kilogram

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month 3 jam yang lalu
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id  – Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit produksi pekebun mitra untuk periode Januari 2026 resmi ditentapkan Dinas Perkebunan Sulawesi Barat (Sulbar). Penetapan dibahas dalam rapat di Hotel Berkah, Mamuju, Selasa (13/1/2026).

Kepala Dinas Perkebunan Sulawesi Barat, Muh. Faizal Thamrin, mengatakan kegiatan merupakan komitmen Pemprov Sulbar mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, khususnya pada sektor perkebunan kelapa sawit yang menjadi salah satu tulang punggung ekonomi daerah.

Berdasarkan hasil pembahasan dan perhitungan indeks “K”, disepakati bahwa harga TBS kelapa sawit produksi pekebun mitra periode Januari 2026 ditetapkan sebesar Rp3.092,15 per kilogram. Angka tersebut mengalami penurunan tipis dibandingkan periode Desember 2025.

Penurunan harga ini dipengaruhi oleh melemahnya permintaan ekspor di tengah kondisi stok crude palm oil (CPO) yang relatif tinggi dan cenderung stabil di pasar.

Kepala Dinas Perkebunan Sulbar, Muh. Faizal Thamrin, berharap penetapan harga TBS ini tetap memberikan manfaat dan rasa keadilan bagi petani kelapa sawit di Sulawesi Barat.

“Kita berharap masyarakat, khususnya petani sawit yang telah bermitra, tetap dapat merasakan dampak positif dari penetapan harga yang dilaksanakan hari ini,” ujar Faizal.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan, Agustina Palimbong, menekankan pentingnya menjaga kemitraan yang sehat dan berkelanjutan antara pabrik kelapa sawit (PKS) dan pekebun.

“Kami berharap PKS dan pekebun dapat terus bermitra sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Pertanian Nomor 13 Tahun 2024 yang telah ditetapkan,” kata Agustina.

Rapat penetapan harga TBS ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, antara lain OPD lingkup Pemprov Sulbar seperti Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM, Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja, Biro Hukum, serta Biro Perekonomian dan Administrasi Pembangunan.

Selain itu, hadir pula perwakilan Dinas Perkebunan Kabupaten Mamuju, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Mamuju Tengah, perwakilan pabrik kelapa sawit (PKS), asosiasi petani kelapa sawit seperti ASPEKPIR dan APKASINDO, serta unsur Polda Sulawesi Barat.

Melalui mekanisme penetapan harga yang transparan dan melibatkan berbagai pihak, Pemprov Sulbar berharap stabilitas harga TBS tetap terjaga dan kemitraan sawit di daerah dapat terus berjalan secara adil dan berkelanjutan.

  • Penulis: mekora.id

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sentra Gakkumdu Mamuju

    Penyelidikan Dugaan Pidana Pemilu PPK Balabalakang Dihentikan

    • calendar_month Minggu, 24 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 27
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Sentra Gakkumdu Kabupaten Mamuju, menghentikan proses penyelidikan pada dugaan pidana Pemilu terhadap Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) Balabalakang. Penghentian itu menurut Ketua Bawaslu Kabupaten Mamuju Rusdin, setelah tidak ditemukannya unsur materil dalam pokok dugaan pidana pemilu. “Centra Gakkumdu berkesimpulan bahwa kasus dugaan pidana pemilu ini tidak dapat kita lanjutkan ke tahap penyidikan, karena […]

  • Kampanye AIM PAS

    Ema-Ema di Desa Mirring Polman Satukan Dukungan Untuk AIM-PAS

    • calendar_month Rabu, 23 Okt 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 19
    • 0Komentar

    POLMAN, Mekora.id – Pasukan ema-ema di Desa Mirring, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), menyambut meriah kampanye pasangan calon Gubernur Sulbar nomor urut 1, Andi Ibrahim Masdar dan Asnuddin Sokong (AIM-PAS), Rabu, (23/10/2024). Dukungan fanatik dari kaum perempuan itu dilakukan sembari meneriakkan yel-yel “Sulbar JaGo” dalam kampanye dialogis Paslon nomor urut 1 AIM-PAS. Tim pemenangan […]

  • AST dapat rekom PAN

    Rekomendasi ke AST, PAN Ikut Sodorkan Kadernya di Pilkada Majene

    • calendar_month Rabu, 15 Mei 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 19
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Menghadapi Pilkada Majene 2024, Partai Amanat Nasional (PAN) juga telah mengeluarkan rekomendasi. Bupati petahana Majene Andi Ahmad Syukri Tammalele (AST) jadi nama yang mendapatkan rekomendasi sebagai bakal calon bupati. Rekomendasi itu disebut Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPW PAN Sulawesi Barat (Sulbar), Munandar Wijaya, telah diserahkan langsung kepada AST di Sekretariat DPD […]

  • Buaya di Babana Mamuju Tengah 36 Detik Play Button

    Krisis Pakan! Buaya di Mamuju Tengah Terpaksa Dilepas dari Penangkaran, Warga Cemas

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 64
    • 0Komentar

    MATENG, Mekora.id – Warga Desa Babana, Kecamatan Budong-Budong, Kabupaten Mamuju Tengah, digegerkan kemunculan seekor buaya yang terombang-ambing di tepi pantai, Rabu (19/11/2025). Video kemunculan buaya itu beredar luas di media sosial dan memicu kekhawatiran warga. Petugas Penangkaran Buaya Babana, Tiara Rusli, mengakui bahwa pelepasan buaya dilakukan pihaknya karena krisis pakan yang sudah berlangsung berbulan-bulan. Ia […]

  • Buah Apple Manfaat

    Banyak Manfaat Apel Hijau bagi Kesehatan yang perlu Anda ketahui

    • calendar_month Selasa, 14 Mar 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Apel merah umumnya lebih sering dikonsumsi daripada apel hijau. Padahal, manfaat apel hijau juga beragam dan sayang untuk dilewatkan. Meski memiliki rasa yang sedikit asam, apel hijau diketahui baik untuk melancarkan pencernaan hingga mengurangi risiko terkena kanker. Apel hijau juga dikenal dengan sebutan ‘ apel malang ’ oleh masyarakat Indonesia.

  • Mohammad Syauqi Tanriwali, ASN Pemprov Sulbar

    Begini Klarifikasi Kepala Seksi Disdikbud Sulbar Pasca Dilaporkan ke Polisi Berselingkuh

    • calendar_month Kamis, 25 Jul 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 25
    • 5Komentar

    Note : Hak Jawab ini kami berikan sebagai bagian pemenuhan kesetaraan hak setiap warga negara Indonesia, dan memenuhi kode etik Jurnaslistik (KEJ) MAMUJU, mekora.id – Pasca pelaporan dugaan kasus perzinahan yang menyeret Oknum Kepala Seksi dan Tenaga honorer Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sulbar. Mohammad Syauqi Tanriwali tampil di Media dan membantah seluruh tuduhan yang […]

expand_less