Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » HOME » ADVERTORIAL » Pemprov Sulawesi Barat Serahkan 66 Sertifikat Merek Dagang untuk UMKM

Pemprov Sulawesi Barat Serahkan 66 Sertifikat Merek Dagang untuk UMKM

  • account_circle mekora.id
  • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

MAMUJU, Mekora.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat menyerahkan 66 sertifikat merek dagang kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Upaya itu disebut Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka, sebagai upaya memperkuat ekonomi lokal sekaligus memberikan perlindungan hukum bagi produk-produk UMKM.

Kegiatan ini selaras dengan visi misi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga dalam mendorong kemajuan ekonomi rakyat melalui penguatan legalitas usaha, peningkatan daya saing, dan pemanfaatan teknologi.

Dalam sambutannya, Gubernur Suhardi Duka menekankan bahwa perkembangan era digital dan kecerdasan buatan (AI) merupakan tantangan sekaligus peluang besar bagi UMKM.

“Digitalisasi dan AI adalah keharusan jika kita ingin maju. UMKM Sulbar harus siap memanfaatkan teknologi, termasuk dalam pemasaran dan perlindungan merek,” ujarnya, Senin (11/7/2025).

Suhardi berharap, dengan sertifikat merek dagang ini, para pelaku UMKM lebih percaya diri memasarkan produknya, meningkatkan kualitas, dan memperluas jangkauan pasar hingga ke tingkat nasional dan internasional.

Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Koperindag) Sulbar, Masriadi, menjelaskan bahwa sertifikat tersebut merupakan hasil fasilitasi pendaftaran merek dagang yang dilakukan pihaknya pada 2024. Dari 70 UMKM yang mengajukan, 66 disetujui dan empat ditolak.

“Legalitas merek sama pentingnya dengan perizinan usaha,” tegasnya.

Salah satu penerima sertifikat, Pryllisya, pemilik usaha Kios King ’22, menyampaikan apresiasinya atas bantuan pemerintah.

“Selain perizinan, legalitas merek juga penting untuk usaha,” ujarnya.

Dengan legalitas ini, produk UMKM lokal kini memiliki perlindungan hukum yang lebih kuat dan siap bersaing di pasar digital yang terus berkembang.

  • Penulis: mekora.id

Rekomendasi Untuk Anda

  • lomba Storytelling MGMP Bahasa Ingris Mamuju

    Storytelling and Singing Competition Tingkat SMP di Mamuju Kembali Digelar, Diikuti 42 Sekolah

    • calendar_month Selasa, 5 Mar 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 36
    • 0Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Storytelling and Singing Competition untuk tingkat pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat se-Kabupaten Mamuju digelar oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris Kabupaten Mamuju, di Gedung Gelanggang Olahraga (GOR) Mamuju, Senin (04/03/2024). Lombah bercerita dan menyanyi dengan bahasa inggris itu dilaksanakan untuk memberi ruang bagi pelajar menyalurkan bakatnya. Wakil Ketua Panitia, Ima […]

  • RS TNI Punggawa Malolo Mamuju diresmikan

    RS TNI AD Punggawa Malolo Mamuju Diresmikan

    • calendar_month Selasa, 20 Feb 2024
    • account_circle mekora.id
    • visibility 51
    • 2Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Rumah Sakit (RS) TNI AD Punggawa Malolo Mamuju di Jl. Ahmad Yani No.3 Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, diresmikan oleh Presiden Jokowi melalui zoom bersamaan dengan 20 RS TNI lainnya di Tanah Air, pada Senin (19/02/2024). Meski belum beroperasi untuk pelayanan publik, RS TNI AD Punggawa Malolo Mamuju dengan tipe tingkat III atau […]

  • Ramli Ketua HIBMAB

    HIPMAB Tantang Gubernur Bongkar Dugaan Skandal Pengadaan Ikan Nila dan Bibit Durian di Pemprov Sulbar

    • calendar_month Jumat, 7 Mar 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 25
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Pengadaan bibit durian dan ikan nila tahun 2024 lalu di Pemprov Sulawesi Barat (Sulbar), kini sedang disorot. Himpunan Pelajar Mahasiswa Botteng (HIPMAB) menantang Gubernur dan Wakilnya segera menyelesaikan persoalan ini. Ketua HIPMAB, Ramli, SH, mengungkapkan pihaknya telah melakukan advokasi dan mengumpulkan bukti terkait adanya indikasi yang mengarah pada dugaan praktik Korupsi, Kolusi, […]

  • Gubernur Sulbar Sampaikan Selamat Idul Fitri 2025 Lewat Tulisan

    Gubernur Sulbar Sampaikan Selamat Idul Fitri 2025 Lewat Tulisan

    • calendar_month Minggu, 30 Mar 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 21
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id – Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka, menyampaikan pesan selamat hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi. Pesan harmoni itu sampaikan melalui tulisan, pada Minggu, (30/3/2025). Sebelum tulisannya tentang pesan hari raya ini, Suhardi Duka telah telah banyak menulis tentang isi pikirannya. Ia dikenal sebagai penulis dan pembaca yang ulet. Berikut tulisan dan […]

  • Air panas Tahaya-haya

    Air Panas Tahaya-haya Memprihatinkan, GMNI Mamuju Lakukan Baksos

    • calendar_month Senin, 30 Okt 2023
    • account_circle mekora.id
    • visibility 26
    • 1Komentar

    MAMUJU, mekora.id – Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 95 Tahun, diperingati Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Mamuju dengan melakukan bakti sosial di objek wisata air panas Tahaya-haya, Kecamatan Mamuju, Kota Mamuju, Sabtu (28/10/2023). Ketua DPC GMNI Mamuju, Adam Jauri mengatakan, kader-kader marhaenis membersihkan area wisata air panas. Itu sebagai wujud keprihatinan mereka terhadap kondisi […]

  • Paripurna Ranperda APBD Mamuju 2025

    Disepakati, Rancangan APBD Mamuju 2026 Defisit Rp15,3 Miliar

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle mekora.id
    • visibility 57
    • 0Komentar

    MAMUJU, Mekora.id — Pemerintah Kabupaten Mamuju bersama DPRD akhirnya menyepakati Rancangan APBD Mamuju Tahun Anggaran 2026. Kesepakatan itu diketok dalam rapat paripurna di Gedung DPRD Mamuju, Jumat (28/11/2025). Dalam pemaparannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Mamuju, Suaib, menyampaikan APBD 2026 dibangun dari struktur pendapatan, belanja, serta pembiayaan daerah. Pendapatan daerah direncanakan sebesar Rp1.018.557.603.169, sementara belanja ditetapkan mencapai […]

expand_less