47 Peserta Sandeq Heritage Festival 2024 Tiba di Mamuju, Etape Terakhir Jadi Penentu Juara
- account_circle mekora.id
- calendar_month Kamis, 19 Sep 2024
- comment 1 komentar
- print Cetak

Peserta Sandeq Heritage Festival 2024 tiba etape ke-empat Mamuju.
info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.
MAMUJU, Mekora.id – Puluhan peserta lomba Sandeq Heritage Festival 2024 tiba di etape keempat di Pantai Arteri Kota Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis (19/9/2024). Lomba ini dimulai sejak Senin, 16 September, dengan etape pertama di Pantai Silopo-Pamboang, disusul Etape 2 Pamboang-Palipi, Etape 3 Palipi-Deking, dan Etape 4 Deking-Mamuju. Tersisa satu etape terakhir mengelilingi Pulau Karampuang.
Koordinator Sandeq Heritage Festival 2024, Ridwan Alimuddin, mengatakan lomba tahun ini diikuti oleh 47 perahu sandeq, dengan masing-masing perahu diisi 8 orang kru. Etape terakhir dijadwalkan pada Sabtu, 21 September, dengan rute mengelilingi Pulau Karampuang sejauh 20 kilometer.
“Dengan tiba di Mamuju, para peserta telah menyelesaikan empat etape dan akan melanjutkan etape terakhir mengelilingi Pulau Karampuang pada Sabtu,” kata Ridwan.
Pada etape terakhir, para peserta akan berparade sambil berlomba untuk menentukan siapa yang keluar sebagai juara umum Sandeq Heritage Festival 2024.
- Penulis: mekora.id


Saluran Whatsapp
Google News
