Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
NEWSPeristiwa

Satu Nelayan di Budong-budong Dilaporkan Hilang, Diterjang Badai Saat Melaut

×

Satu Nelayan di Budong-budong Dilaporkan Hilang, Diterjang Badai Saat Melaut

Sebarkan artikel ini
Nelayang hilang di Budong-budong
Nelayang hilang di Budong-budong.

MAMUJU TENGAH, mekora.id – Seorang nelayan bernama Hamid (55) warga Babana Timur, Desa Babana, Kecamatan Budong-budong, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Sulawesi Barat (Sulbar), dilaporkan hilang saat melaut.

Menurut keterangan Koordinator Pusat Data dan Informasi (Puspadatin) BPBD Mateng, Riski, kejadian itu bermula pada, Jumat, 28 Juni 2024 kemarin. Sekitar pukul 15.00 WITA, korban yang melaut di perairan Budong-budong bersama dua saudaranya, terpaksa berpisah setelah badai/angin kencang melanda wilayah itu.

Pada pukul 18.00 WITA nelayan lain tiba di lepas pantai Budong-budong, namun naasnya korban belum juga sampai hingga warga setempat melakukan pencarian hingga, Sabtu, (29/6/2024) pagi, namun belum ditemukan.

“Kemarin sore Jumat 28 Juni 2024 sekitar pukul 15.00 Wita korban melepaskan dari rompong bersama saudara dengan 2 perahu berhubung karena badai/kencang angin dan hujan deras,” kata Riski.

Baca juga :  Begini Kronologi KM Cahaya Rezeki, Tersesat ke Lere-Lerekan Hingga ke Kalsel