MAMUJU, mekora.id – DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) menerima kunjungan dari Komisi IV DPRD Polewali Mandar (Polman) dalam rangka membahas permasalahan terkait pendataan dalam pemberian bantuan sosial.
Pertemuan ini diinisiasi untuk mencari solusi bersama guna meningkatkan efisien dalam distribusi bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, Kamis (07/03/2024).
Pada pertemuan tersebut Anggota Komisi IV DPRD Polman, Dwiki, menyampaikan maksud dan tujuan melakukan kunjungan kerja ini.
“Kami hadir disini untuk mencari solusi bersama terkait masalah Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang berada di Kabupaten Polman”
Rapat yang dilaksanakan di ruang Komisi IV DPRD Sulbar yang dipimpin Ketua Komisi, Dr. H. Marigun Rasyid didampingi Sekretaris Komisi H. Abidin, hadir Kasubag Analisis (penyetaraan) Abdul Rauf serta beberapa Staf Komisi IV DPRD Provinsi Sulawesi Barat.