Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
ADVERTORIALSulawesi Barat

45 Anggota DPRD Sulbar Terpilih 2024-2029 Dilantik 26 Sepetember

×

45 Anggota DPRD Sulbar Terpilih 2024-2029 Dilantik 26 Sepetember

Sebarkan artikel ini
Sekwan DPRD Sulbar
Sekretaris Dewan DPRD Sulbar, Muhammad Hamzih bersama Kabag Persidangan Hawaluddin. (Dok. Istimewa)

Mamuju, Mekora.id – Sekretariat DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) telah melakukan berbagai persiapan untuk menyambut pelantikan 45 anggota DPRD Sulbar terpilih periode 2024-2029. Pelantikan ini dijadwalkan akan berlangsung pada 26 September 2024 mendatang.

Sekretaris DPRD Sulbar, Muhammad Hamzih, mengatakan bahwa serangkaian kegiatan telah disiapkan sebelum acara pelantikan, termasuk beberapa kegiatan internal.

“Sebelum pelantikan pada 26 September, kami mengadakan kegiatan internal, seperti pertandingan cabang olahraga seni antara sekretariat, anggota, dan pimpinan DPRD. Kegiatan tersebut meliputi tenis meja, bulu tangkis, domino, dan biliar,” kata Hamzih, Selasa (3/9/2024).

Pelantikan tersebut akan dilaksanakan di gedung baru DPRD Sulbar, yang juga akan digunakan untuk acara paripurna HUT Sulbar pada 22 September 2024.

Baca juga :  DPRD Sulbar Temukan Siasat Kotor Pengajuan Izin Tambang Pasir di Kalukku

“Kegiatan internal ini akan dibuka oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Barat bersama Ketua DPRD Sulbar. Pada kesempatan yang sama, gedung baru DPRD Sulbar akan diresmikan dan secara resmi diserahkan pada 9 September 2024,” tambahnya.

Dengan demikian, gedung baru DPRD Sulbar akan resmi ditempati mulai 9 September 2024.”Rangkaian kegiatan ini bertujuan untuk membangun kebersamaan dan menyatukan hati antara sekretariat, pimpinan, dan anggota DPRD,” tandas Hamzih.