NEWSSulawesi Barat

Wapres Labeli Bahtiar Gubernur Sukun dan Pisang

Wapres Tanam Sukun di Sulbar
Wakil Presiden, Ma'ruf Amin tanam pohon sukun di Mamuju. (Foto ; Istimewa)

MAMUJU, mekora.id –  Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyebut Bahtiar Baharuddin sebagai Gubernur sukun dan pisang, hal itu dilontarkannya setelah saat berkunjung ke Mamuju, Sulawesi Barat, pada, Rabu, (22/5/2024).

Menurut Wapres Ma’ruf Amin, sukun merupakan tanaman khas yang masih jarang dijumpai, untuk itu rencana penanaman sukun di Sulbar dinilai bisa menjadi ciri khas tersendiri untuk daerah.

“Allah memberkati bumi dan Allah menentukan makanan makanannya. Jadi di masing masing daerah wilayah itu punya masing masing khas, ada negara atau daerah diberikan makanannya ndak ada di tempat lain,” kata Wapres Ma’ruf Amin dalam sambutan pada acara Pengukuhan KDEKS di Mamuju.

Ma’ruf Amin mengatakan, jika berhasil, Sulbar bisa terkenal andai program itu dijalankan dengan serius.

Baca juga :  Resmi Dibuka, Berikut Jadwal Pendaftaran Pilgub Sulbar 2024

“Supaya ada saling berdagang dari yang ada ke yang tidak ada. Tadi tepat sekali disini punya hal yang orang lain tidak ada dan pasarnya ada, yaitu Sukun,” sambung Ma’ruf Amin.

Exit mobile version