Mamuju

Bawaslu Mamuju Ajak Mahasiswa Hukum Jadi Mitra Awasi Tahapan Pilkada 2024

Sosialisasi Produk Hukum Bawaslu Mamuju
Sambutan Komisioner Bawaslu Mamuju, Zulkifli, dalam Sosialisasi Produk Hukum Bawaslu Mamuju.

MAMUJU, mekora.id – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Mamuju melakukan sosialisasi produk hukum kepada Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia (Permahi) di Kota Mamuju, Kamis, (6/6/2024) kemarin.

Anggota Bawaslu Mamuju, Zulkifli mengatakan, sosialisasi itu dilakukan dalam rangka pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak 2024. Permahi dianggap sebagai generasi muda yang bisa menjadi mitra bagi Bawaslu.

“Tahapan Pilkada serentak 2024 yang sudah berjalan tentu perlu pengawasan, Bawaslu tentu memerlukan mitra kritis dalam pelaksanaan pengawasan yang sudah berjalan ini,” kata Zulkifli.

Baca juga :  Dukungan Untuk ADAMI di Pilkada Mamuju Meluas, Kini Datang Dari Solata Community
Exit mobile version