NasionalNEWS

Sim Salabin, Kebut Perbaikan Jalan Jelang Kunjungan Presiden Jokowi ke Sulbar

Perbaikan jalan jelang kunjungan jokowi ke Sulbar
Jl. Yos Sudarso Mamuju di tambal jelang kunjungan Presiden Jokowi ke Sulbar.

MAMUJU, mekora.id – Dau hari belakangan ini, netizen di Sulawesi Barat sedang ramai-ramai membahas kebut perbaikan jalan di sejumlah titik yang direncanakan jadi titik kunjungan Presiden Jokowi.

Contohnya di Jalan Yos Sudarso, jalan yang dikenal masyarakat Mamuju penuh lubang dan   kerap terjadi kecelakaan itu, kini sedang dikebut tambalan oleh balai jalan.

Galian jalan berlubang itu telah nampak sejak Jumat 19 April 2024, sehari kemudian galian-galian itu ditambal dengan aspal dengan waktu singkat. Tak heran jika netizen di Mamuju menyebutnya bagaikan simsalabim, trik sulap jalan lubang jadi mulus.

“Gara2 mau ada kunjungan Presiden langsung tersulap semua jalan rusak, maunya biarkan saja supaya naliat jokowi kalau ternyata nda terurus jalan trans Sulbar terutama mamuju-mateng,” komentar akun Mufkriyaf di akun istagram, Sabtu (20/4/2024).

Baca juga :  Sulawesi Barat Jatuh Dalam Kemiskinan Ekstrim, Tertinggi Nasional

Kebut perbaikan itu juga dibagikan netizen terjadi di Mamasa yang akan jadi titik kedua kunjungan Presiden Jokowi.

Exit mobile version