Example 325x300
PENDIDIKAN

Gelar Webinar, KPKS Gandeng Berbagai Pakar Diskusikan Kekerasan Seksual di Gereja

Diskusi Kekerasan seksual di Gereja
Diskusi webiar Kekerasan seksual di Gereja

“Webinar ini akan menghadirkan para aktivis gereja, pemerhati perempuan, NGO, hingga pemerhati kekerasan lintas denominasi gereja,” lanjut Lusia Palulungan.

KPKS akan menghadirkan pembicara yang ahli dibidangnya seperti, Dra. Bunga K. Kobong, MSi seorang Konselor & Trainer yang akan mempresentasikan materi Definisi dan jenis kekerasan dalam gereja dan masyarakat. Sementara Lusia Palulungan, SH. M.Hum yang juga seorang advokat & aktivis perempuan  akan memaparkan aspek hukum dan etik kekerasan seksual dalam gereja dan masyarakat.

Narasumber selanjutnya adalah Meisy Papayungan, MSc., PH, ia berpengalaman sebagai Kepala UPT PPA Sulsel dan saat ini di DP3A Provinsi Sulsel. Akan mengurai Kasus dan contoh kasus dalam gereja dan masyarakat serta penanganannya.

Menurut Lusia, dalam diskusi webinar ini juga akan diluncurkan hotline service. Nantinya publik dapat melakukan pengaduan melalui nomor WhatsApp yang disediakan oleh admin.

“Pengaduan dan Penanganan Kasus Kekerasan Seksual yang digagas oleh komunitas ini, merupakan entry point pencegahan terjadinya kekerasan dan pencegahan terjadinya keberulangan kasus serupa,” ungkap Lusia Palulungan.

Exit mobile version