KeuanganSulawesi Barat

BI Laporkan Permintaan Uang Pada Masa Pemilu di Sulbar Naik Drastis Hingga 125 M

Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sulawesi Barat
Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sulawesi Barat, Gunawan Purbowo, saat dimintai keterangan oleh wartawan.

MAMUJU, mekora.id – Permintaan dan peredaran uang pada masa Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Sulawesi Barat (Sulbar), dilaporkan Bank Indonesia (BI) naik drastis mencapai Rp 125 Miliar.

Kepala Perwakilan BI Sulawesi Barat, Gunawan Purbowo mengatakan, Permintaan uang itu naik dari tahun sebelum Pemilu pada kisaran Rp 80 miliar menjadi Rp 125 miliar. Nilai itu naik 56 persen.

“Kalau kita hitung jumlah itu naik 56 persen dari tahun sebelum Pemilu,” kata Gunawan Purbowo, usai OSBIM bersama awak media di Mamuju, Selasa (13/02/2024).

Estimasi itu kata Gunawan, merupakan permintaan dari Perbankan untuk persiapan pelayanan dalam Pemilu 2024.

Baca juga :  Munandar Wijaya Ditunjuk PAN Jadi Wakil Ketua DPRD Sulbar
Exit mobile version