Menjawab kegelisahan tokoh-tokoh masyarakat di Mamasa, Ruslan menegaskan, siap maju dalam Pilkada Mamasa sebagai bakal calon Bupati dengan resiko apapun.
Dia mengatakan, pembangunan infrastruktur yang merata tanpa membeda-bedakan wilayah menjadi prioritasnya.
Selain itu, tuntutan kewirausahaan juga disebut Ruslan sangat perlu dibangun untuk menunjang ekonomi masyarakat Mamasa.
“Soal pemerataan pembangunan, itu yang menjadi fokus kita. Jangan ada yang terlalu sering dapat perhatian lebih, tetapi yang daerah-daerah lain tertinggal. Kemerdekaan yang sesungguhnya belum kita miliki, akibat adanya keberpihakan,” ungkap Ruslan.
Sementara untuk bakal calon wakil pendampingnya, Anggota DPRD Sulbar itu menjawab, saat ini baru dalam tahap sosialisasi. Sehingga akan sendirinya dalam proses kedepan akan terjawab.
“Untuk saat ini kita baru tahap sosialisasi, untuk calon pendamping tentu kita akan amati terus kedepannya,” ungkapnya.