NEWS

GMNI Mamuju Hadiahkan Gubernur Sulbar Karangan Bunga Berisi Tuntutan : Cabut Izin Tambang dan Tolak PLTA DND

Karangan Bunga Untuk Gubernur SDK
Karangan bunga ucapan ulang tahun berisi tuntutan untuk Gubernur Sulbar, Suhardi Duka. Minggu, (11/5/2025). (Foto : Yudi Toda/Mekora.id)

MAMUJU, Mekora.id – Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Mamuju melaksanakan aksi simbolik dengan hadiah karangan bunga untuk Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) yang dipasang di Pantai Manakarra, di Jl. Yos Sudarso, Mamuju, Minggu, (11/5/2025) sore.

Aksi GMNI memajang karangan bunga untuk Gubernur Sulbar itu mencolok dan menarik perhatian publik, bertuliskan “Selamat ulang tahun bapak SDK (Gubernur Sulbar), mohon cabut izin tambang pasir, tolak PLTA DND”

Ketua GMNI Cabang Mamuju, Adam Jauri, mengatakan, karangan bunga yang berisi tuntutan ini adalah kado spesial untuk bapak Suhardi Duka (SDK) selaku Gubernur Sulbar yang berulang tahun ke 63 tahun, Sabtu, 10 Mei 2025 kemarin.

“Di momentum hari lahir Gubernur Sulawesi Barat, Sengaja kami mempersembahkan pertunjukan spesial bagi bapak SDK. Sebab giat ini ialah upaya kami dalam memberikan hormat,” ucap Adam kepada Mekora.id.

Menurut Adam, ucapan yang bermuatan tuntutan ini adalah wujud rasa cinta kepada daerah, kaum marhaen dan pemerintah agar lebih menajamkan fokusnya kinerjanya kepada masyarakat Sulawesi Barat.

Exit mobile version