“Ini emas pertama untuk Sulbar. Pada Kejurnas atletik di Solo pada bulan Juni lalu, Ainul Yakin juga meraih medali emas,” ucap Safaruddin Sanusi usai menyaksikan Ainul di Palembang.
Medali ini juga jadi medali kedua Sulawesi Barat di Popnas XVI Palembang, setelah sebelumnya atlet balap sepeda putra kategori Individual Time Trial (ITT) 10 Kilometer (Km), Muhammad Yahya Usman meraih medali perak.
Selanjutnya, atlet dayung tunggal putra juga akan berlaga di babak semifinal, dan tim takraw putri Sulbar akan bertanding di babak 8 besar, Sabtu (02/08/2023).
“Semoga yang akan berlomba hari ini juga dapat berhasil meraih juara,” tutup Safaruddin.